Merawat mobil menjadi salah satu kewajiban bagi pemilik mobil. Tetapi untuk menemukan bengkel mobil yang memiliki pelayanan bagus, murah dan lengkap tidaklah mudah. Kamu harus mencari informasinya ke beberapa kenalan yang sudah datang ke bengkel tersebut. Tetapi dengan hadirnya aplikasi bengkel mobil Otoklix, semua permasalahan tersebut bisa diselesaikan dengan mudah.

Otoklix memiliki aplikasi bengkel mobil yang sudah bekerjasama dengan 2.000 lebih bengkel yang tersebar di area Jabodetabek. Jadi sebelum datang ke bengkel, kamu bisa mengecek review bengkel, layanan dan harganya. Jika cocok, kamu bisa langsung booking service via online. Jadi saat datang, tidak perlu menunggu antrian terlalu lama.

Yuk, simak artikel otomotif dari Otoklix mengenai aplikasi bengkel ini sebelum kamu mencoba menggunakan jasanya.

Otoklix, Aplikasi Bengkel Mobil Terpercaya

Mencari bengkel terdekat memang bisa menggunakan Google Maps. Hanya saja, kekurangan Google Maps hanya mampu menunjukkan review, alamat, jam operasional dan nomor telepon bengkel. Tentunya akan lebih praktis saat mencari bengkel terdekat sekaligus bisa langsung melihat harga jasa layanan dan juga booking langsung.

Otoklix adalah aplikasi bengkel mobil dengan jaringan bengkel terbesar di Jabodetabek. Aplikasi Otoklix memberikan layanan perawatan dan perbaikan mobil dengan harga transparan dan memudahkan pengguna mobil. Sudah tidak zaman datang ke bengkel tetapi tidak tahu layanan apa saja yang ditawarkan dan harganya. Otoklix hadir sebagai solusi bagi para pemilik mobil yang susah menemukan bengkel yang bagus sesuai keinginan.

Layanan servis mobil via Otoklix di antaranya servis berkala, ganti oli, ban, rem, hingga cuci dan detailing. Otoklix juga dapat membantu perbaikan ringan hingga berat, dari mesin, AC, hingga body repair. Pokoknya semua layanan bengkel tersedia disini, sampai sparepart pun juga ada.

Alasan Harus Gunakan Aplikasi Bengkel Mobil Otoklix

Di bawah ini adalah sejumlah alasan kenapa harus menggunakan Otoklix sebagai aplikasi bengkel mobil gratis yang recommended. Keunggulan-keunggulan ini tentunya memudahkan kita saat mau melakukan servis.

1. Mudah

Dengan aplikasi bengkel mobil Otoklix, kini servis rutin jauh lebih mudah. Kamu tidak perlu antri datang ke bengkel, bisa booking lewat online. Soal harga, semua bengkel mitra di Otoklix harganya tertera, jaminan harga di aplikasi dan bengkel sama.Bisa cek kualitas bengkel bisa lewat rating dan review jujur dari pelanggan lain.

2. Fitur jemput mobil

Tidak punya waktu saat akan melakukan service, tenang saja Otoklix memiliki fitur jemput mobil. Layanan ini sebagai jawaban dari kebanyakan pemilik mobil yang tidak memiliki waktu untuk datang ke bengkel. Nantinya, lokasi mobil bisa dipantau lewat fitur live tracking. Mobil akan dilakukan service di bengkel mitra Otoklix. Setelah servis selesai, mobil akan diantar kembali ke rumah. Mudah dan simpel bukan? Tinggal pesan lewat aplikasi bengkel Otoklix, mobil akan di servis sesuai dengan kerusakan.

3. Ribuan bengkel mitra

Aplikasi bengkel mobil Otoklix telah menggandeng 2.000+ bengkel umum se-Jabodetabek sebagai mitra. Di antaranya ada yang sudah termasuk Power Workshop, yaitu bengkel yang di-support penuh oleh Otoklix. Standar pelayanan sudah sesuai dengan SOP Otoklix. Spare part yang tersedia dijamin orisinal.

Baca juga: Ganti Oli Mesin Berapa KM? Ini Aturannya!

4. Mencarikan bengkel terdekat

Aplikasi bengkel mobil Otoklix menggunakan sistem maps. Jadi, aplikasi akan mencarikan bengkel sesuai dengan lokasi di mana kita berada. OtoFriends bisa memilih filter sesuai dengan kebutuhan, seperti bengkel ban mobil terdekat. Bengkel terbaik dengan jarak tempuh yang dekat bakal membuat waktu dan jarak tempuh lebih efisien.

5. Beragam jenis jasa layanan servis mobil

Otoklix adalah aplikasi bengkel mobil yang memiliki beragam layanan servis yang dibutuhkan mobil. Mulai dari ganti oli, servis berkala, tune up, ganti aki, perawatan ban seperti balancing dan spooring, servis AC mobil, rem, cuci mobil, sampai dengan coating dan detailing. OtoFriends hanya tinggal memilih pada menu pada beranda aplikasi.

6. 50% lebih hemat

Tarif servis di bengkel resmi umumnya lebih mahal dibandingkan dengan bengkel umum. Tarif ini tidak termasuk dari penggantian suku cadang loh. Bengkel umum menawarkan harga yang lebih hemat, tentunya ini pilihan yang menarik bagi para pemilik mobil. Apalagi lewat aplikasi bengkel mobil Otoklix, harga transparan sesuai dengan yang ada di bengkel. Jadi OtoFriends bisa menghitung berapa estimasi harga servis sebelum melakukan booking servis mobil.

7. Pengerjaan terstandarisasi

Hanya bengkel-bengkel terpercaya yang menjadi mitra Otoklix. Buktinya, pengerjaan bengkel telah terstandarisasi dengan 20+ titik aktivitas untuk menjaga kualitas servis mobil.

8. Jaminan garansi 14 hari

Servis mobil lewat aplikasi bengkel mobil Otoklix, kamu akan mendapatkan garansi selama 14 hari atau 1000 Km. Garansi ini berlaku untuk kamu yang melakukan service di bengkel Otoklix Flagship. Otoklix Flagship adalah sebuah inovasi dari Otoklix yang lahir untuk menjawab keinginan semua pengguna otomotif, khususnya generasi milenial yang mengharapkan servis mobil yang cepat, nyaman, dan terpercaya. Layanan Otoklix Flagship sangat lengkap ditambah dengan ruang tunggu yang nyaman.

9. Memiliki service advisor

Kalau hanya mencari lokasi bengkel terdekat, tentu saja banyak aplikasi yang sudah bisa membantu. Tetapi, Otoklix juga memiliki service advisor (OtoMechanic) dan customer service (OtoCare). Jadi, sebelum servis mobil, kita bisa konsultasi terlebih dahulu kira-kira butuh perbaikan apa saja. Coba sekarang yuk, Gratis!

10. Harga transparan

Setelah memilih jasa layanan yang diinginkan, OtoFriends akan langsung bisa melihat harganya. Harga ini yang perlu dibayarkan. Jadi tidak ada biaya tersembunyi yang membuat pemilik mobil merasa dirugikan. Tidak ada istilah ‘bayar mahal karena harga nembak oleh bengkel’.

Selain itu, harga yang ditawarkan bahkan bisa 50% lebih murah daripada di bengkel resmi. Banyak promo yang tersedia juga setiap bulannya. Selain itu, kumpulkan juga OtoPoints-nya supaya bisa digunakan untuk memotong biaya transaksi selanjutnya.

11. Banyak pilihan metode pembayaran

Setelah booking, OtoFriends bisa langsung membayar via transfer bank, GoPay, QRIS, bahkan bisa bayar langsung di bengkel. 

Baca juga: Cara Daftar Otoklix dan Keuntungan Servis di Otoklix

12. Spare part orisinal

Aplikasi bengkel mobil Otoklix bekerja sama dengan bengkel terpercaya. Pastinya memiliki spare part yang orisinal. Jadi OtoFriends tidak perlu ragu lagi saat booking servis lewat aplikasi bengkel mobil terpercaya dari Otoklix.

13. Pencatatan riwayat servis

Setelah diservis, pengerjaan atau riwayat servis itu akan dicatat di aplikasi. Sudah tidak zaman mencatat riwayat service pada kertas yang digantung pada stir mobil. Saat kamu butuh, bisa cek via aplikasi Otoklix langsung. Jadi, akan terdeteksi sudah melakukan servis apa saja dan tentunya membuat performa mobil semakin terjaga.

14. Dipercaya perusahaan-perusahaan besar

Otoklix tidak hanya punya pelanggan perorangan. Bahkan perusahaan-perusahaan ternama juga mempercayakan servis mobil operasionalnya melalui Otoklix. Misalnya, PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI), PT. Asuransi Wahana Tata (ASWATA), PT. Asuransi Central Asia (ACA), PT. Lion Wings, PT. Sambas Minerals Mining, PT. Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPM Rent), PT. Sambas Minerals Mining, PT. Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPM Rent), PT. Motto Suralindo Chemika.

15. Kualitas Montir Setara Bengkel Resmi

Montir menjadi ujung tombak dari sebuah bengkel. Walaupun semua layanan bagus tetapi tidak dibarengi dengan montir yang handal, pasti pelanggan akan kecewa. Montir-montir di bengkel Otoklix sudah melewati berbagai pelatihan sehingga membuat pengetahuannya tidak kalah dengan montir di bengkel resmi.

Cara daftar aplikasi bengkel mobil Otoklix ini gampang! Pertama, unduh aplikasi Otoklix. Lalu masuk ke menu Akun, klik Masuk/Daftar. Masukkan nomor handphone, lalu OtoFriends akan mendapatkan kode OTP (One Time Password).

Dengan segudang kelebihan aplikasi bengkel mobil Otoklix, kita tidak perlu lagi ribet berkeliling mencari bengkel dan juga tidak perlu khawatir dana yang sudah disediakan akan terbuang sia-sia. Karena Otoklix memberikan servis berkualitas.

OtoFriends dapat menghubungi OtoBuddy untuk informasi lebih lanjut terkait layanan servis dan perawatan mobil. Gunakan aplikasi booking servis mobil Otoklix untuk menemukan lokasi bengkel terdekat dari tempat OtoFriends berada.

Pertanyaan Seputar Aplikasi Bengkel Mobil


Ciri bengkel yang baik seperti memiliki peralatan lengkap, montir handal, harga standar, ruang tunggu memadai, memiliki garansi, pembayaran mudah dan fasilitas lengkap.


Bengkel online merupakan layanan jasa bengkel yang bisa dipesan lewat online, contohnya aplikasi bengkel mobil Otoklix.


Bengkel resmi atau beres merupakan layanan bengkel milik dealer atau agen pemegang merek (APM) dari merek mobil tertentu.