Akhirnya sport car terbaru asal Jepang dari Toyota resmi masuk ke Indonesia, yaitu Toyota Supra 2022. PT Toyota Astra Motor (TAM) yang menjadi agen pemegang merek Toyota di Indonesia secara resmi generasi kelima Toyota Supra di Indonesia. Toyota Supra pertama kali diperkenalkan pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Juli 2019.
Sejarah panjang Toyota Supra pada kelas sport cars membuat mobil ini banyak ditunggu. Pamor Toyota Supra semakin naik setelah dipakai oleh Brian O’Conner di film The Fast and Furious. Toyota Supra generasi keempat keluaran 1994 kuning yang digunakan dalam film laku sampai Rp7,9 miliar.
Sekarang, versi terbaru dari Toyota Supra sudah dijual secara resmi di Indonesia dan OtoFriends bisa membelinya secara langsung. Sebagai bahan pertimbangan, simak ulasan lengkap Toyota Supra terbaru berikut ini.
Daftar Isi
Sekilas Tentang Toyota Supra
Toyota Supra merupakan mobil sport performa tinggi yang diproduksi oleh Toyota sejak tahun 1978 sampai 2002. Setelah tahun 2002, Toyota tidak lagi melanjutkan kesuksesan Toyota Supra sebelumnya. Namun, Toyota akhirnya membawa kabar gembira bagi pecinta sport car JDM pada tahun 2019 lalu dengan meluncurkan Toyota Supra generasi kelima dengan nama GR Supra.
Supra generasi kelima pertama kali diperkenalkan pada acara North American International Auto Show, tepatnya pada tanggal 14 Januari 2019 dengan berkode Toyota Supra GR (A90). Di Indonesia, Toyota Supra sudah bisa dipesan dengan cara inden lantaran stok yang tersedia memang terbatas.
Baca juga: Jenis Mobil Toyota: SUV, MPV, Hatchback, Sedan, Sport
Generasi Toyota Supra
Agar OtoFriends lebih mengenal Toyota Supra, mari simak generasi Toyota Supra sejak pertama kali kemunculannya berikut ini.
Toyota Supra generasi pertama (1978-1981)
Generasi pertama Toyota Supra memiliki kode A40, masih satu keluarga dengan Toyota Celica. Mobil Supra pertama dinamai Toyota Celica Supra atau Toyota Celica XX untuk pasar domestik Jepang.
Nama XX pada Toyota Celica tidak terlalu menarik untuk pasar Amerika Serikat, sehingga diganti dengan nama “Supra” agar lebih terlihat sporty. Mesinnya menggunakan 6 silinder inline, untuk tipe M menggunakan 2.000 cc, tipe 4M menggunakan 2.600cc dan 5M menggunakan 2.800 cc. Akselerasi Toyota Supra generasi pertama mampu mencapai 0-100 km/jam dalam 10,24 detik dan top speednya 125 km/jam.
Toyota Supra generasi kedua (1982-1986)
Mobil Toyota Supra generasi kedua A60 memiliki lampu depan yang ikonik, bisa buka tutup. Saat kemunculannya, Toyota Supra tersedia dalam dua pilihan, L-type dan Performance. Mesin menggunakan 2.800 cc dengan tenaga 145 dk dan torsi 196 Nm. Generasi keduanya mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 8,4 detik dan top speednya 137 km/jam.
Toyota Supra generasi ketiga (1986-1992)
Generasi ketiga Toyota Supra A70 melakukan banyak perubahan, bodi menjadi lebih aerodinamis. Pada sektor mesin menggunakan 3.000 cc dengan tenaga 200 dk dan torsi 265 Nm. Tahun berikutnya dilakukan upgrade dengan penambahan turbocharged, tenaga menjadi 230 dk dan torsi 325 Nm. Mobil ini mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 6,4 detik saja.
Toyota Supra generasi keempat (1993-2002)
Supra generasi keempat menjadi mobil sport idaman banyak orang yang memiliki desain sporty dengan spoiler ramping. Mobil ini menggunakan mesin 3.0L 2JZ-GE yang mampu menghasilkan tenaga 220 dk dan torsi 284 Nm.
Toyota memberikan dua pilihan mesin, yaitu manual 5 speed dan automatic 4 speed. Untuk akselerasinya sendiri mampu mencapai kecepatan 0-100 km/jam dalam 5 detik dan top speednya 300 km/jam
Toyota Supra generasi kelima (2019-sekarang)
Setelah sekian lama, akhirnya Toyota Supra generasi kelima hadir berdasarkan konsep dari mobil Toyota FT-1. Dalam acara Geneva Motor Show 20018, Toyota Supra dikenalkan dengan nama GR Racing Concept. Pada acara Detroit Auto Show 2019, Supra generasi kelima resmi muncul dengan nama GR Supra.
Toyota GR Supra merupakan kolaborasi antara Toyota dengan BMW. Generasi terbaru Supra ini memiliki desain yang modern, teknologi canggih tetapi masih memiliki DNA Supra asli.
Baca juga: Rekomendasi Mobil JDM Keren yang Wajib Dimiliki
Spesifikasi Toyota Supra Terbaru
Toyota Supra terbaru memiliki dimensi panjang 4.380mm, lebar 1.855 mm dan tinggi 1.290 mm. Untuk urusan dapur pacu dan fitur unggulannya, simak dalam pembahasan berikut:
Mesin Toyota GR Supra
Mesin Toyota GR Supra memang spesial walaupun bukan produksi asli dari Toyota. Mobil ini dibekali mesin berkapasitas 2.998 cc 6 cylinder inline, 24 valve, VVT, twin scroll turbocharger DOHC dan lainnya.
Tenaga yang dihasilkan berkat kehadiran mesin tersebut mencapai 382 dk dengan torsi 495 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam dalam 4.1 detik dan top speed 250 Km/jam. Mesinnya menggunakan penggerak roda belakang dengan pilihan transmisi otomatis 8 speed. Sayangnya Toyota GR Supra hanya tersedia dalam satu varian mesin saja untuk saat ini.
Fitur unggulan Toyota GR Supra
Untuk urusan kenyamanan, jok menggunakan sistem pengaturan elektronik dengan memory seat. Pada bagian kemudi terdapat paddle shift, untuk menambah kesan mobil balap. Kemudinya juga bisa diatur tilt dan teleskopik secara elektronik.
Layar instrumen Toyota Supra berukuran besar dengan layar digital yang menunjukkan RPM, kecepatan mesin, bahkan navigasi. Sistem pendinginnya pun sudah menggunakan AC dual zone.
Terdapat juga head unit layar sentuh berukuran 6,5 inci yang sudah mendukung Android Auto dan Apple Car Play.Audio sudah menggunakan 10 titik speaker. Fitur lain yang ada di Toyota GR Supra terbaru seperti start/stop button, power outlet, keyless entry, cruise control dan masih banyak lagi.
Pilihan warna Toyota GR Supra
Toyota GR Supra 2022 memiliki 5 pilihan warna berbeda-beda dan tentunya semua warna menarik. Berikut pilihan warna GR Supra 2022:
- Red Metallic
- Black Metallic
- White Metallic
- Ice Grey Metallic
- Lightning Yellow
Agar warna cat mobil tetap awet dan kinclong, selalu cuci mobil ketika sudah kotor dan detailing mobil secara berkala.
Baca juga: Mobil Balap Keren, Super Cepat, Paling Ditunggu di Masa Depan
Harga Toyota GR Supra Terbaru
Pasti OtoFriends semua penasaran dengan harga mobil sport Toyota yang masuk resmi ke Indonesia ini bukan? Menurut informasi dari halaman resminya, Toyota GR Supra 2022 baru dibanderol dengan harga Rp2,05 miliar.
Jika tertarik untuk membeli mobil Toyota GR Supra 2022, jangan lupa untuk selalu melakukan perawatan dengan melakukan service rutin dan ganti oli secara berkala mengingat harganya yang fantastis. Pastikan juga OtoFriends menggunakan BBM sesuai dengan standar oktan mobil.
Melalui aplikasi Otoklix, kamu bisa melakukan booking online di 2.000+ bengkel terpercaya dengan mudah. Aplikasi Otoklix juga memudahkan kamu dalam menemukan bengkel terdekat maupun layanan seperti ganti oli, ganti ban, tune up, ganti aki, body repair, servis AC hingga cuci mobil.
Harganya transparan karena OtoFriends hanya perlu membayar sesuai dengan harga yang tertera saat melakukan booking. Segera booking servis di aplikasi Otoklix sekarang juga dan dapatkan penawaran menarik lainnya!
Pertanyaan Seputar Toyota Supra
Toyota GR Supra 2022 dijual secara resmi di Indonesia dengan harga Rp2,05 miliar yang tersedia dalam lima warna, satu varian, satu pilihan mesin, dan satu opsi transmisi.
Toyota Supra menggunakan mesin 3.0L 2JZ-GE yang mampu menghasilkan tenaga 220 HP dan torsi 284 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam dalam 5 detik dan top speednya 300 km/jam.
Harga Supra bekas dari Film The Fast and Furious sekitar 550.000 Dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp7,9 miliar. Untuk sekarang harganya beda-beda tergantung kondisi mobil.