Mobil Citroen kembali mengaspal di Indonesia melalui PT Indomobil Wahana Trada (Indomobil Group). Di awal Desember 2022 ini, Indomobil mengonfirmasi bahwa akan membawa 3 varian Citroen terbaru, di antaranya SUV Citroen 3, SUV Mid Size Citroen C5, dan mobil listrik Citroen e-C4.

Citroen C3 diklaim sebagai mobil SUV murah karena dijual dengan harga rendah yakni di bawah Rp300 juta. Mobil SUV murah ini dibekali dengan kapasitas mesin 1.2 L dan transmisi manual, seperti apa desain interior, eksterior, fitur dan spesifikasi mesinnya?

Baca juga: Citroen Indonesia Hadir Lagi! Intip Jenis dan Spesifikasinya

Desain Eksterior Citroen C3

Citroen 3 hadir di segmen Compact SUV sebagai rival Toyota Raize, KIA Sonet, Daihatsu Rocky dan mobil SUV lainnya. Posturnya sedikit menyerupai Toyota Raize dengan dimensi panjang mobil 3.981 mm, lebar 1.733 mm, dan tinggi 1.604 mm.

Kendati demikian, di antara mobil SUV lainnya Citroen 3 dinilai yang paling mungil karena hanya dibekali dengan ukuran ban mobil 195/65 dan velg berukuran 15 inci, berbeda dengan kompetitor lainnya yang dibekali ban mobil dengan ukuran velg 17 inci. 

Ukuran jarak sumbu rodanya sendiri sebesar 2.540 mm dan ground clearance sebesar 180 mm.

Meskipun begitu, mobil SUV C3 tetap terlihat gahar dan berotot karena dipertegas dengan warna body mobil two tone dan aksesoris pelengkap lain seperti roof rails, skid plate, dan wheel arch cladding.

Terdapat 4 pilihan warna untuk body mobil monotone, di antaranya Polar White, Platinum Grey, Steel Grey, dan Zesty Orange. 

Adapun untuk warna two tone-nya sendiri terdapat 6 pilihan warna diantaranya Polar White body with Platinum Grey Roof, Steel Grey body with Zesty Orange roof, Platinum Grey body with Zesty Orange roof, Polar White body with Zesty Orange roof, Steel Grey body with Platinum Grey roof, dan Zesty Orange body with Platinum Grey roof.

Baca juga: Kenali Jenis Ban Mobil SUV dan Merek yang Direkomendasikan

Desain Interior Citroen C3

Tak kalah dengan bagian eksteriornya, di bagian interiornya Citroen C3 dilengkapi dengan nuansa modern. Apalagi di bagian control panel dengan head unit berukuran 10 inci dan telah terintegrasi dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

Terdapat button khusus di bagian setir kemudi Citroen C3 yang memudahkan kita untuk mengontrol mobil, dan panel instrumen digital yang berukuran kecil. 

Dasbor mobil ini terbuat dari material plastik. Kapasitas penumpangnya sebanyak 5 penumpang dewasa dengan desain konfigurasi kabin dua baris bangku.

Sesuai dengan harganya yang murah, fitur infotainment mobil ini masih menggunakan desain lama, seperti AC mobil yang menggunakan model putar, sistem rem tangan masih menggunakan tuas, sistem pengontrolan kaca spion secara manual menggunakan tuas, hingga pengontrolan headrest yang sulit dilakukan karena masih terintegrasi dengan jok. Kapasitas bagasi mobil ini sebesar 315 liter di bagian belakang.

Baca juga: Daftar 13 Pilihan Mobil SUV Terbaik dari Berbagai Merek

Performa Mesin Citroen C3

Bagaimana dengan dapur pacunya? Citroen C3 dibekali kapasitas mesin sebesar 1.2 L Pure Tech 8 3 silinder yang dikawinkan dengan transmisi manual 5 percepatan. 

Dengan spesifikasi mesin tersebut, C3 mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 81 Hp pada 5.7.50 rpm dan capaian torsi maksimal sebesar 115 Nm pada 3.750 rpm. 

Salah satu keunggulan Citroen C3 adalah konsumsi bahan bakarnya terbilang cukup irit hingga 19,8 km/liter.

Selain itu, ada pilihan mesin mobil yang mendapatkan teknologi turbo dengan kapasitas mesin 1.2 L Pureteh Turbo yang dikawinkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan sehingga menghasilkan tenaga maksimal sebesar 110 Hp pada putaran 5.550 rpm dan capaian torsi maksimal sebesar 151 Nm pada putaran 1.750 rpm. Tingkat efisiensi bahan bakarnya sendiri sebesar 19,4 km/liter.

Fitur Citroen C3

Fitur-fitur standar telah disematkan pada mobil SUV Citroen C3, seperti head unit touchscreen berukuran 10 inci yang telah didukung dengan sistem Android Auto dan Apple CarPlay serta instrumen digital. 

Konektivitas bluetooth dan SUB, radio AM/FM hingga speaker depan dan belakang.

Sedangkan fitur keselamatan dan keamanannya sendiri, Citroen C3 telah dibekali anti lock braking system, dual airbag, child safety locks, sensor parking belakang, kantong udara pengemudi, crash sensor, pelindung benturan depan, hingga engine check warning.

Fitur keamanannya sendiri seperti alarm mobil, anti theft device, engine immobilizer, power door locks, dan central locking.

Harga Citroen C3

Setelah mengumumkan bahwa harga Citroen C3 di Indonesia akan dijual dengan harga murah yakni Rp300 jutaan. Kini PT Indomobil Wahana Trada secara resmi telah mengumumkan bahwa harga Citroen C3 Off The Road Jakarta mulai dari Rp225 jutaan.

Untuk ukuran mobil SUV harga ini memang terbilang cukup murah dibandingkan rivalnya seperti Toyota Raize dan Daihatsu Rocky. Namun, harga tersebut tetap sepadan dengan spesifikasi mesin dan fitur-fitur yang disematkan pabrik mobil terhadap mobil C3.

Sekalipun dari segi spesifikasi dan fitur yang telah disebutkan mobil ini masih memiliki beberapa kekurangan. OtoFriends bisa mengakalinya dengan menyematkan beberapa aksesoris mobil sesuai keinginan dan kebutuhan di bengkel body repair.

Selain itu, untuk meningkatkan performa mesin mobilnya OtoFriends perlu melakukan servis mobil rutin secara berkala untuk memeriksa bagian atau komponen-komponen mobil. Bila waktunya untuk ganti oli mobil atau aki maka sebaiknya segera diganti sebelum kerusakan merembet ke komponen lainnya.

OtoFriends dapat menghubungi OtoBuddy untuk informasi lebih lanjut terkait layanan servis dan perawatan mobil. Gunakan aplikasi booking servis mobil Otoklix untuk menemukan lokasi bengkel terdekat dari tempat OtoFriends berada.

Pertanyaan Seputar Citroen C3

Citroen C3 dibekali kapasitas mesin sebesar 1.2 L Pure Tech 8 3 silinder yang dikawinkan dengan transmisi manual 5 percepatan dan Pure Tech Turbo transmisi 6 percepatan.

Harga Citroen C3 Off The Road Jakarta mulai dari Rp225 juta.

Fitur keselamatan dan keamanannya sendiri, Citroen C3 telah dibekali anti lock braking system, dual airbag, child safety locks, sensor parking belakang, kantong udara pengemudi, crash sensor, pelindung benturan depan, hingga engine check warning.