Selain melindungi permukaan mobil dengan wax atau coating mobil, kita juga sebaiknya menambah cat anti karat mobil agar permukaan mobil terlindungi dengan maksimal. 

Selain membuat tampilan jadi tidak bagus, efek karat pada mobil juga bisa menyebabkan hal-hal berbahaya. Apabila diibaratkan, karat pada mobil seperti ‘rayap’ yang akan menggerogoti lapisan-lapisan mobil.

Jika tetap dibiarkan akan membuat mobil jadi bocor karena banyak yang bolong dan cat mobil mengelupas. Tentunya akan menguras banyak biaya untuk perbaikan bagian-bagian mobil yang bolong ini. 

Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, sebaiknya gunakan cat anti karat mobil. Berikut rekomendasinya untuk OtoFriends. 

Baca juga: Cukup Murah, Segini Biaya Cat Mobil Baret per Panel

Rekomendasi Cat Anti Karat Mobil Terbaik

Berikut ini beberapa rekomendasi cat anti karat mobil terbaik yang bisa dijadikan referensi. Sebaiknya jangan asal 

1. Tuff Kote Dinol

Tuff Kote Dinol merupakan salah satu merek cat anti karat mobil yang sering direkomendasikan banyak orang karena mampu melindungi permukaan mobil dari karat dengan baik. Merek ini sudah ada sejak tahun 1975.

Merek ini bisa dibilang bagus karena bahan-bahan yang digunakan diimpor dari Swedia dan sudah melewati proses yang cukup ketat. 

Harga cat anti karat mobil dengan merek Tuff Kote Dinol cukup mahal, yakni mulai dari Rp2,3 jutaan hingga Rp2,7 jutaan bergantung pada ukuran mobil. 

2. Ultragard

Kelebihan dari cat anti karat mobil Ultragard adalah ramah lingkungan dan anti korosi. Cat anti karat ini juga sudah dilengkapi dengan airless spray gun dan atomized system sehingga proses penyemprotan merata dan bisa menjangkau semua komponen mobil.

Merek cat anti karat mobil ini bisa digunakan untuk tipe mobil yang kecil hingga besar seperti heavy truk.

Dari segi harga, cat anti karat merek Ultragard ini lebih murah dibandingkan dengan merek lainnya, yakni mulai dari Rp1,4 juta hingga Rp1,9 juta.

3. Flintkote

Cat anti karat mobil yang bagus dan sering direkomendasikan lagi adalah Flintkote. Cat anti karat ini biasanya digunakan untuk melapisi bagian atap mobil, kolong mobil, dan struktur besi.

Untuk menggunakan cat anti karat Flintkote, sebaiknya menambahkan thinner sebanyak 30% karena cat ini cukup kental. Pemberian thinner juga bisa membantu dalam mempercepat pengeringan. 

Harga untuk cat anti karat Flinkote ukuran 1kg adalah sekitar Rp41.600. 

Baca juga: Segini Biaya Cat Mobil Full Body dan Per Panel di Bengkel 2023

4. Ziebart

Cat anti karat Ziebart merupakan salah satu produk yang digemari dan sudah berdiri sejak tahun 1979. Produk yang ditawarkan di antaranya rust eliminator, full body rust protection, dan underside rust protection.

Harga cat anti karat mobil Ziebart dibanderol dengan harga mulai dari Rp2,4 juta hingga Rp2,9 juta. Harga ini bergantung pada ukuran cat anti karat. 

5. Protera Protection

Selain melindungi permukaan mobil dari karatan, merek cat anti karat ini juga bisa untuk meredam kabin mobil.

Kelebihan dari merek Protera Protection adalah kamu bisa mengaplikasikannya sendiri di rumah dengan menyemprotkan di body mobil. Cat akan segera kering setelah 20 menit. 

Cat anti karat merek Protera Protection ini mengklaim bisa tahan sampai 5 tahun. Harganya yakni mulai dari Rp2,1 jutaan.

6. WD Anti Karat

Untuk mencegah timbulnya karat pada mobil, kamu juga bisa menggunakan merek WD Anti Karat. Merek ini mengklaim memiliki 2.000 kemampuan bagus.

Cairan WD Anti Karat ini juga bisa membersihkan kerak dan kotoran yang ada di dalam mesin karena sudah mengandung pelumas.

7. Valugard

Kamu bisa menggunakan anti karat ini untuk semua jenis mobil, seperti mobil klasik, mobil baru, hingga mobil tua.

Bahan dasar yang digunakan untuk anti karat ini adalah wax based compound. Untuk menggunakannya, kamu tinggal menyemprotkan cairan anti karat ini yang bisa menjangkau semua sudut. 

Baca juga: Rekomendasi Merek Cat Mobil yang Bagus 2023 dan Harganya

Tips Agar Mobil Tidak Mudah Berkarat

Selain melapisi permukaan mobil dengan cat anti karat, simak beberapa tips berikut ini agar mobil tidak mudah berkarat. 

1. Selalu jaga mobil tetap kering

Cara ampuh agar mobil tidak mudah berkarat adalah dengan menjaganya tetap kering. Pastikan setelah mobil digunakan segera dibersihkan dan dikeringkan.

Apalagi saat hujan, sebaiknya jangan biarkan mobil basah terlalu lama. Bila perlu segera keringkan begitu mobil masuk garasi. Air hujan yang menggenang dapat menyebabkan karat dan merusak lapisan cat.

2. Cuci mobil secara teratur

Selain menjaga mobil tetap kering, mencuci mobil secara teratur juga bisa menjadi tindakan pencegahan agar mobil tidak mudah berkarat.

Rutin mencuci mobil akan menghilangkan kotoran, garam, dan zat-zat korosif lainnya dari permukaan kendaraan.

Pastikan untuk mencuci bagian bawah mobil juga, karena itu adalah area yang lebih sering terpapar garam dan kotoran saat berkendara.

3. Jaga ventilasi dan saluran air

Pastikan ventilasi, saluran air, dan sambungan antara panel bodi tetap bersih dan bebas dari kotoran. Bagian-bagian ini akan lebih mudah berkarat jika tidak rutin dibersihkan. 

4. Hindari parkir di tempat yang lembab

Sebaiknya tidak memarkir mobil di dekat pantai atau daerah yang lembab, karena udara yang lembap meningkatkan risiko terjadinya karat.

Jika, kamu memarkir mobil di luar garasi, sebaiknya menggunakan penutup mobil untuk melindungi dari debu dan kelembaban.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi cat anti karat mobil serta beberapa tips agar mobil kamu tidak mudah berkarat. 

Untuk menjaga mobil tetap awet dan performanya maksimal harus melakukan servis rutin seperti ganti oli, tune up, hingga detailing.

Pastikan kamu memilih bengkel terpercaya dengan harga terjangkau yang bisa merawat dan memperbaiki mobil kamu.

OtoFriends bisa loh membawa mobil ke bengkel Otoklix untuk dilakukan perawatan serta perbaikan mobil. Layanan di bengkel Otoklix lengkap dengan harga terjangkau dan sistem pembayaran yang mudah. 

Kalau kamu booking lewat Aplikasi Otoklix bisa hemat sampai 50%, loh! Yuk booking sekarang!

Ganti oli mobil di bengkel Otoklix mulai dari Rp90 ribu per liternya! Booking sekarang lewat Aplikasi Otoklix dan kamu bisa hemat sampai 50%. Untuk informasi lebih detail, kamu bisa cek di lama otoklix.com.

Pertanyaan seputar Cat Anti Karat Mobil

Cat anti karat pada mobil bisa bertahan selama 1-3 tahun.[/summary]

Perlu, hal ini dilakukan agar perlindungan bisa maksimal dan mobil terlindungi dari karat.

Cat yang memiliki fungsi untuk melindungi bagian permukaan mobil dari karatan.