Body mobil yang terus-menerus terpapar perubahan cuaca berpotensi merusak catnya jadi lebih kusam dan munculnya baret atau goresan pada permukaan bodi mobil. Oleh karena itu, gunakan penutup mobil saat mobil tidak terpakai untuk memberikan proteksi kepada mobil terhadap perubahan cuaca dan suhu.
Penutup mobil atau lebih akrab dikenal dengan sebutan cover mobil berfungsi untuk melindungi body mobil saat mobil terparkir di ruang parkir terbuka ataupun tertutup. Di ruang parkir terbuka, resiko terpapar sinar matahari atau air hujan langsung lebih besar sehingga merusak cat mobil secara perlahan.
Namun bukan berarti parkir di dalam ruangan atau parkir tertutup tidak memiliki resiko. Bagian eksternal mobil berpotensi tergores benda ataupun terpapar debu yang dapat merusak permukaan cat mobil. Dalam menggunakan dan memilih penutup mobil tak boleh sembarangan. Berikut ini beberapa hal yang perlu OtoFriends perhatikan.
Baca juga: Apa itu penutup kerangka mobil? Ini fungsinya!
Daftar Isi
Penggunaan Penutup Mobil yang Tepat
Walaupun fungsi penutup mobil untuk memberikan proteksi tambahan terhadap mobil saat sedang diparkir, akan tetapi bila penggunaannya keliru justru hal sebaliknya akan terjadi yakni malah merusak permukaan cat dan body mobil.
Kekeliruan yang pertama adalah menggunakan cover mobil dalam keadaan basah. Meskipun basahnya sedikit akan tetapi cover mobil basah tersebut justru lembab sehingga menciptakan jamur pada body mobil.
Apabila sudah terlanjur menggunakan penutup mobil yang basah atau lembab tersebut, OtoFriends bisa membersihkan body mobil dengan air bersih kemudian mengeringkannya agar tidak tercipta bercak pada permukaan cat mobil.
Penggunaan penutup mobil yang kurang tepat lainnya adalah menggunakan cover mobil tidak sesuai kebutuhan. Mobil yang terparkir di ruang parkir terbuka (outdoor) akan berbeda dengan cover mobil yang digunakan pada ruang parkir tertutup (indoor).
Cover Mobil untuk Indoor
Cover mobil khusus untuk mobil yang diparkir di dalam ruang tertutup (indoor) umumnya berbahan dasar kain yang lebih halus daripada cover untuk outdoor, misalnya seperti kain katun. Kain tersebut memiliki pori-pori sehingga dapat melancarkan sirkulasi udara dan terhindar dari kelembaban pada permukaan cat mobil.
Selain itu, cover mobil untuk indoor ini juga mengandung bahan metalik yang memiliki kemampuan tahan air atau waterproof sebesar 70 persen.
Cover mobil indoor tidak bisa digunakan untuk melindungi mobil yang parkir outdoor karena saat terkena air hujan langsung dengan durasi dan intensitas yang cukup tinggi maka bisa menciptakan flek dan luntur pada body mobil.
Cover Mobil untuk Outdoor
Jika kebutuhan penutup mobil OtoFriends untuk melindungi mobil saat parkir di area outdoor, maka pilih cover mobil outdoor berbahan peco atau bahan sejenis taslan yang memiliki tingkat ketahanan air atau waterproof 100 persen.
Alternatif cover mobil berbahan parasut atau polyester juga bisa menjadi pilihan OtoFriends. Jenis bahan ini memiliki ciri-ciri bagian permukaan yang licin dan tidak berpori.
Jenis penutup mobil ini memiliki 3 lapisan untuk memproteksi mobil antara lain lapisan water repellent di bagian terluar untuk menciptakan efek daun talas. Lapisan kain dan lapisan bagian dalam yang berbahan dasar karet.
Kekurangan cover mobil outdoor adalah Anda tidak dapat menggunakannya untuk jangka waktu yang lama, misalnya mobil yang terparkir dan tidak digunakan berbulan-bulan.
Selain itu, apabila OtoFriends mendapati adanya air atau lembab di bagian dalam penutup mobil, maka segera lepaskan penutup mobil tersebut dan jemur hingga kering sebelum digunakan kembali.
Cover Mobil untuk Semi Outdoor
Bagaimana bila mobil akan ditinggal dalam jangka waktu yang lama hingga berbulan-bulan? Lebih baik menggunakan cover mobil jenis indoor atau outdoor? Jawabannya, Anda bisa menggunakan cover mobil semi outdoor.
Jenis penutup mobil ini terbuat dari bahan polyester dobby dengan tingkat ketahanan air atau waterproof berkisar antara 85-90 persen. Walaupun, masih ada resiko air menembus sebesar 10 persen, akan tetapi jenis cover mobil semi outdoor cocok untuk mobil yang akan ditinggal dalam durasi yang cukup lama.
Baca juga: Tutup Kap Mesin Dibanting atau Ditekan? Ini yang Benar
Tips Memilih Cover Mobil Bagus dan Aman
Ada berbagai merek cover mobil untuk berbagai jenis mobil. Misalnya saja cover mobil Avanza, OtoFriends bisa menggunakan cover mobil merek Durable, Super, ataupun cover mobil Krisbow. Sekalipun semua cover mobil memiliki fungsi yang sama, namun keunggulannya berbeda-beda.
Keunggulan yang dimaksud misalnya saja teknologi, kemampuan memproteksi mobil, hingga harganya yang lebih murah namun tetap maksimal dalam melindungi mobil. Kendati demikian, sebaiknya membeli cover sesuai kemampuan finansial.
Sedikit mahal tidak apa-apa asalkan terjamin kemampuannya dalam memproteksi mobil. Berikut ini tips-tips membeli penutup mobil terbaik untuk mobil OtoFriends.
1. Pilih Penutup Mobil Sesuai Ukuran Mobil
Hal utama yang perlu Anda pertimbangkan saat membeli penutup mobil adalah ukuran cover tersebut dengan dimensi mobil. Pastikan cover dan mobil memiliki ukuran yang sama atau tidak berbeda jauh agar cover dapat memproteksi atau menutupi body mobil secara menyeluruh.
Penggunaan cover mobil yang terlalu kecil tidak melindungi bagian mobil secara menyeluruh, seperti bagian mobil bagian bawah yang tidak tertutupi karena ukuran cover yang terlalu kecil.
Meskipun begitu, ukuran cover mobil yang terlalu besar pun tidak disarankan sebab cover tersebut tidak akan presisi saat terpasang menutupi mobil. Bagian bawah kanan atau kiri mobil bisa saja tidak terekat dengan kencang sehingga saat ada hembusan angin maka bagian yang tidak melekat dengan kencang bisa terlepas.
2. Pilih Cover Mobil Berbahan Halus dan Lembut
Tips yang kedua adalah memilih cover mobil yang memiliki material halus dan lembut serta tidak mudah robek. Pasalnya cover bermaterial kasar justru akan menciptakan baret dan goresan pada permukaan mobil.
Penutup mobil terbaik adalah penutup yang terbuat dari lapisan kain sebanyak 3-4 kain dengan lapisan cover bagian bawah berongga agar memudahkan uap atau air yang terperangkap di dalam cover dapat keluar.
Tak lupa pilih cover mobil berwarna abu-abu mengkilat atau putih mengkilat dengan tujuan agar saat terpapar sinar matahari langsung, maka sinar tersebut dapat terpantulkan keluar.
3. Pilih Cover Mobil Berbahan Kokoh
Hal yang cukup krusial adalah ketahanan cover mobil dari air ataupun panas. Karenanya, pilih cover mobil yang terbuat dari material kokoh dan tahan dari air dan panas serta tidak mudah tergores ataupun robek.
Jika OtoFriends membeli penutup mobil berwarna selain warna abu-abu atau putih, maka pastikan bahan cover tersebut tidak mudah luntur. Sebab, penutup mobil berwarna tersebut umumnya saat terkena air maka warnanya akan luntur dan menempel pada body mobil. Body mobil jadi berwarna belang-belang.
4. Pilih Penutup Mobil Berbahan Gampang Kering
Tips yang keempat ini dikhususkan pada kondisi cuaca sering hujan. Penutup mobil akan lebih sering terguyur air hujan dan menjadi basah. Apabila penutup mobil tersebut terbuat dari material yang tidak mudah kering, maka penutup mobil akan lembab dan memproduksi jamur dalam jumlah banyak.
Cover mobil berjamur tersebut akan mentransfer jamur dan merusak body mobil. Oleh karena itu, penting untuk memastikan apakah cover mobil Anda terbuat dari material yang gampang kering bila dijemur.
5. Pilih Cover Mobil dari Pabrik Terpercaya
Tips terakhir adalah pertimbangkan pabrik pembuat cover mobil tersebut. Jangan hanya murah Anda jadi tergiur membeli cover mobil tersebut.
Pabrik terpercaya memiliki rekam jejak baik dalam pembuatan penutup mobil sesuai standar yang telah ditetapkan sehingga Anda tak perlu terlalu merasa khawatir bagaimana kualitas penutup mobilnya.
Bahkan beberapa pabrik memberikan garansi, khususnya garansi kepuasan dari jamur, kemampuan luntur hingga tahan lama.
Baca juga: Mengenal Bagian Eksterior Mobil dan Aksesoris Modifikasinya
Temukan Toko Aksesoris Mobil Terdekat
Sangat gampang mencari toko aksesoris mobil terdekat yang menjual penutup mobil. Bahkan Anda bisa menemukannya secara online melalui marketplace. Biarpun gampang, belum ada jaminan pasti bagaimana kualitas cover mobil yang dijual toko tersebut.
Berbeda dengan Bengkel Body Repair Otoklix yang memberikan kepastian produk dan suku cadang yang dijual merupakan produk asli berkualitas terbaik. OtoFriends juga bisa memeriksakan kondisi eksterior dan interior mobil serta melakukan perawatan body mobil.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan download aplikasi Otoklix di ponsel Anda.
Pertanyaan Seputar Penutup Mobil
Penutup mobil atau lebih akrab dikenal dengan sebutan cover mobil berfungsi untuk melindungi body mobil saat mobil terparkir di ruang parkir terbuka ataupun tertutup.
Penutup mobil atau lebih akrab dikenal dengan sebutan cover mobil berfungsi untuk melindungi body mobil saat mobil terparkir di ruang parkir terbuka ataupun tertutup. Di ruang parkir terbuka, resiko terpapar sinar matahari atau air hujan langsung lebih besar sehingga merusak cat mobil secara perlahan.
Lima hal yang perlu diperhatikan saat memilih penutup mobil atau cover mobil antara lain pastikan cover tersebut sesuai ukuran mobil, cover berbahan halus dan lembut, bermaterial kokoh, cover juga terbuat dari bahan yang gampang kering, serta diproduksi oleh pabrik terpercaya.