Parfum mobil merupakan salah satu aksesoris mobil yang memberikan pengaruh besar terhadap kenyamanan berkendara. Sering kali salah membeli parfum mobil dapat menimbulkan rasa mual dan sesak. Alhasil, bukannya memunculkan wewangian yang segar, parfum mobil malah justru merusak mood dan fokus saat sedang berkendara.
Baca juga: Menyetir Mobil Bisa Jadi Self Healing dengan Tips Ini
Jika OtoFriends pernah mengalami hal tersebut, coba perhatikan parfum mobil yang OtoFriends gunakan karena bisa jadi parfum mobil milik OtoFriends mengandung zat kimia tertentu yang dapat memberikan efek samping bagi kesehatan. Tidak ingin salah membeli parfum mobil, berikut rekomendasi dan beberapa hal yang perlu OtoFriends perhatikan saat membeli parfum mobil, simak ulasannya:
Daftar Isi
Jenis Parfum Mobil
Parfum mobil memiliki berbagai macam jenis dan tipe yang harus OtoFriends ketahui. Pemilihan parfum mobil yang tepat sesuai dengan kondisi dan kesukaan OtoFriends akan membantu OtoFriends untuk dapat berkendara dengan aman dan nyaman hingga sampai ketempat tujuan. Lantas ada berapa jenis parfum mobil? Berikut ulasannya.
1. Parfum Mobil padat
Parfum mobil padat ini biasanya berbahan resin, keramik, plastik maupun bahan lain yang diberi pewangi. Parfum mobil padat ini sangat aman dari tumpah saat mobil berguncang. Cukup diletakkan di dashboard, digantung pada sisi pintu, ataupun diletakkan di bawah jok mobil. Kelemahan parfum mobil tipe ini adalah wanginya yang tidak terlalu kuat karena bahannya tidak mudah menguap. Tetapi kelebihannya adalah harganya lebih ekonomis.
2. Parfum Mobil Cair
Kebalikan dari tipe padat, parfum mobil cair ini memiliki aroma yang kuat karena bahannya mudah menguap dan menyebar di dalam mobil. Selain itu, parfum mobil cair biasanya memiliki desain yang mewah dan cantik. Tetapi kelemahannya adalah rawan tumpah, sehingga OtoFriends perlu menaruhnya di tempat datar dan jauh dari jangkauan anak-anak.
3. Parfum Mobil Gel
Parfum mobil jenis gel memiliki bentuk seperti jelly sehingga tidak mudah tumpah, tetapi memiliki aromanya kuat seperti parfum mobil jenis cair. Uniknya, parfum mobil gel memiliki kandungan deodoran sehingga lebih ampuh untuk menghilangkan bau tidak sedap pada kabin mobil.
4. Parfum Mobil Diffuser
Parfum mobil diffuser memiliki keunikan tersendiri ketimbang parfum mobil lainnya. OtoFriends bisa mengganti aromanya sesuai dengan mood. Cukup menyesuaikan sumber pemanas dari pemantik rokok mobil, maka aroma dari parfum mobil diffuser akan menyebar ke seluruh kabin mobil. Sayangnya, harga alat dari parfum mobil diffuser cukup mahal dan butuh perawatan yang ekstra, karena terdapat lapisan dalam diffuser yang harus rutin diganti.
5. Parfum Mobil Semprot
Parfum mobil semprot juga tidak kalah unik. OtoFriends bisa menikmati aromanya secara langsung setelah cairan parfum mobil disemprotkan. Namun sayangnya, aroma parfum mobil tidak bertahan lama, terlebih jika kaca mobil terbuka. Jika OtoFriends memilih menggunakan parfum mobil semprot ada baiknya untuk memperhatikan kualitas dari bahan parfum mobil semprot agar parfum mobil semprot yang OtoFriends gunakan tidak meninggalkan noda pada jok atau bagian mobil lainnya.
Tips Memilih Parfum Mobil
Sudah tahu jenis dan tipe parfum, selanjutnya penting bagi OtoFriends mengetahui tips dalam membeli parfum mobil, beberapa hal yang perlu diperhatikan antara lain:
1. Memperhatikan Komposisi Parfum
Melihat dan membaca komposisi pada parfum mobil yang OtoFriends pilih akan membantu OtoFriends untuk mendapatkan parfum yang memiliki aroma tahan lama namun harga parfum mobil relatif pas di kantong. Perhatikan juga setiap komposisi agar OtoFriends terhindar dari bahan parfum mobil yang mengandung zat kimia berbahaya seperti, geranyl nitrile, 7-methyl coumarin dan juga musk ambrette. Komposisi bahan tersebut rawan mengganggu kesehatan, bisa menyebabkan mual dan juga pusing saat berkendara.
2. Beli Parfum Khusus Mobil
Parfum khusus mobil berbeda dengan parfum ruangan. Perlu OtoFriends ketahui, bahwa parfum ruangan yang digunakan pada mobil akan menyebabkan jamur di saluran AC. Karena tanpa OtoFriends sadari, aroma yang ada di dalam kabin mobil akan masuk sebagai udara ke saluran evaporator untuk kemudian diolah kembali, sehingga udara di dalam kabin mobil dapat lebih sejuk dan dingin. Jadi pilihlah parfum khusus mobil karena aman digunakan dan tidak mengganggu kinerja saluran AC mobil.
Baca juga: Cara Membersihkan AC Mobil dengan Mudah dan Bisa Dilakukan di Rumah
3. Letakkan Parfum Mobil pada Tempatnya
Sudah memahami jenis parfum mobil, jika sudah memilih parfum mobil yang sesuai, maka jangan lupa untuk menempatkan parfum mobil sesuai dengan tempatnya. Hal ini akan memberikan pengaruh pada kinerja parfum mobil, sehingga aroma kabin dapat lebih segar dan wangi karena parfum mobil sudah di tempatkan di tempat yang tepat.
Perlu OtoFriends ketahui, ada baiknya untuk tidak menempatkan parfum mobil di dekat AC mobil karena akan menyebabkan kandungan berbahaya benzena pada parfum mobil keluar. Benzena tersebut apabila terhirup akan menyebabkan anemia dan memicu gangguan organ dalam lainnya seperti hati dan ginjal. Jadi letakkanlah parfum mobil setidaknya agak jauh dari AC mobil agar aroma yang dikeluarkan bisa lebih stabil dan tidak mengganggu pernapasan OtoFriends dan juga penumpang lainnya.
Rekomendasi Parfum Mobil
Sudah terbukti menjadi parfum mobil favorit karena memiliki harga yang murah dan kualitas parfum mobil terbaik, berikut beberapa rekomendasi parfum mobil untuk OtoFriends:
1. Parfum Mobil California Car Scents
Merk parfum mobil California Car Scents ini sudah terkenal di kalangan pecinta otomotif. Parfum mobil yang berasal dari Amerika Serikat ini memiliki varian aroma yang lembut, manis, dan menyegarkan. Dibanderol dengan harga yang cukup murah, yaitu berkisar Rp30 ribuan hingga Rp60 ribuan. OtoFriends dapat menggunakan parfum mobil ini hingga 60 hari. Menariknya, OtoFriends juga dapat menggunakan parfum mobil California Car Scents ini di kamar atau lemari, karena parfum mobil yang satu ini mampu bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama.
2. Parfum Mobil Glade Ocean Escape Scented Gel
Mudah didapatkan di supermarket, parfum mobil yang satu ini memiliki banyak jenis, mulai dari yang padat hingga spray. Menariknya, parfum mobil Glade Ocean Escape Scented Gel ini hanya dibanderol dengan harga terjangkau, yaitu Ro18 ribuan. Wanginya mampu bertahan hingga 30 hari.
3. Parfum Mobil Klikoto Parfum Luxury
Parfum mobil yang satu ini tidak hanya berfungsi sebagai pengharum kabin mobil melainkan juga bisa OtoFriends jadikan sebagai aksesoris pajangan. Pasalnya, parfum mobil Klikoto Parfum Luxury ini memiliki berbagai macam bentuk yang unik, ada yang seperti meriam, banteng, hingga ikan arwana.
Parfum mobil Klikoto Parfum luxury ini memiliki daya tahan keharuman hingga 60 hari. Harganya juga masih terjangkau, yaitu sekitar Rp64 ribuan.
4. Parfum Mobil Stella Fun & Fresh
Parfum mobil Stella Fun & Fresh ini memiliki berbagai macam varian aroma, seperti Fruity & Fresh, Caramel, Happy Day, Lavender, dan Sakura. Pemasangannya sangat mudah, OtoFriends hanya cukup menggantungnya di dalam mobil, contohnya di spion tengah atau di ujung jendela mobil. Ketahanan keharuman Stella ini bisa mencapai 30 hari dan dapat dibeli dengan harga Rp10-20 ribuan saja.
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai parfum mobil yang harus OtoFriends ketahui. Beberapa rekomendasi parfum mobil dari Otoklix mungkin dapat menjadi referensi dan alternatif parfum mobil OtoFriends. Jangan lupa rutin mencuci dan membersihkan kabin mobil agar parfum mobil dapat bekerja secara maksimal. Apabila OtoFriends tidak bisa melakukan cuci mobil secara mandiri di rumah, hubungi kami untuk mendapatkan layanan cuci mobil di bengkel rekanan Otoklix. Sehingga tidak perlu khawatir, karena kabin mobil OtoFriends tentu akan terjamin kebersihannya.
Baca juga: Begini Cara Cuci Mobil di Rumah yang Benar
Debu dan kotoran yang menempel akan membuat aroma tidak sedap tetap bertahan pada area kabin, sehingga apabila OtoFriends memasang parfum mobil pada kabin tanpa membersihkan area kabin mobil terlebih dahulu tentu aroma kabin akan menjadi penuh, alhasil OtoFriends justru menjadi mual dan pusing walaupun sudah membeli parfum mobil yang tepat. Otoklix bermitra dengan 2000+ bengkel umum mobil pilihan di Jabodetabek dan 20.000+ mobil telah ditangani. Harga transparan karena diberi tahu di awal booking. 100% refund jika harga di lokasi berbeda dengan harga booking.
Pertanyaan Seputar Parfum Mobil
Parfum mobil yang aman adalah parfum mobil yang tidak mengandung senyawa kimia berbahaya. Pilihlah parfum mobil dengan membaca komposisinya terlebih dahulu agar tidak salah dalam melakukan pembelian parfum mobil.
Beberapa rekomendasi parfum seperti parfum mobil California Car Scents, Klikoto Parfum Luxury, Glade Ocean Escape Scented Gel, Stella Fun & Fresh menjadi alternatif parfum mobil yang tidak bikin pusing.
Tidak perlu mengeluarkan kocek yang terlalu mahal. Cukup dengan harga Rp20 ribuan hingga Rp60 ribuan saja parfum mobil terbaik sudah bisa didapatkan. Beberapa rekomendasi merk parfum mobil seperti California Car Scents, Klikoto Parfum Luxury, Glade Ocean Escape Scented Gel, Stella Fun & Fresh bisa menjadi pilihan.