Bagi penggemar roda empat alias mobil, memiliki mobil Eropa Murah merupakan suatu idaman. Sebab, kendaraan satu ini banyak menawarkan berbagai teknologi dan nyaman saat dikendarai.
Selain itu, mobil Eropa dinilai mempunyai daya tarik tersendiri bagi para pecinta mobil tersebut. Jika dibandingkan dengan mobil keluaran negara lain seperti Jepang, mobil Eropa mempunyai kenyamanan dan keamanan yang lebih baik.
Pada umumnya, mobil Eropa menyasar konsumen menengah ke atas. Standarisasi yang diterapkan pada mobil ini pun pastinya tinggi.
Akan tetapi, popularitas mobil Eropa di Indonesia patut diakui masih kalah dibandingkan mobil merek Jepang. Apalagi kini muncul pesaing baru dari merek-merek asal China yang tidak bisa diremehkan.
Kendati demikian, mobil Eropa murah masih memiliki pasarnya sendiri. Sebab hingga saat ini masih banyak anak muda yang ingin memiliki kendaraan roda empat dari benua Eropa di garasi mereka.
Berikut Otoklix bagikan rekomendasi mobil Eropa Murah yang cocok dikendarai oleh para anak muda khususnya di Kota Jakarta.
Daftar Isi
Mercedes Benz C180
Mobil Eropa murah pertama kali ini hadir dari pabrikan Mercedes Benz. Mobil yang memiliki seri C180 tersebut Dikenal dengan sebutan New Eyes.
Mercy satu ini terbilang ikonik karena menjadi seri pertama Mercedes Benz yang tak menggunakan lampu kotak. Mobil ini pertama kali meluncur pada tahun 1994.
Akan tetapi hingga saat ini desainnya tak kalah keren dengan mobil-mobil keluaran terbaru. Menariknya lagi, Mercedes Benz C180 juga memiliki perawatan yang tak terlalu sulit.
Hanya saja mesinnya yang berkubikasi 1.800cc dianggap kurang bertenaga untuk membawa bodinya yang cukup berat. Penggunaan transmisi manual juga tak cukup membantu.
Mercedes Benz C180 ini bisa diboyong hanya dengan merogoh kocek di kisaran Rp 53 juta.
Baca Juga: 6 Mobil Eropa Terbaik dari Negara Tim Kontestan Euro 2020
BMW 520i
BMW 520i keluaran tahun 2002 ini merupakan generasi keempat dari BMW seri 5 dan dipasarkan mulai tahun 1995 sampai 2003.Kelebihan mobil ini jelas terlihat pada desainnya yang kental nuansa Eropa, elegan nan sporty.
Ketika memasuki bagian interior, kesan mewah langsung terasa. Bagian dashboard menggunakan aksen kayu dipadukan penggunaan jok berbahan kulit. Sementara di balik kap tersedia mesin berkonfigurasi 6-silinder dengan kubikasi 2.200 cc. Tenaganya mencapai 168 HP pada 6.100 rpm dan torsi sebesar 210 Nm pada 3.500 rpm.
Soal fitur, mobil yang telah dibekali sistem pengereman cakram di keempat roda ini pastinya juga telah dilengkapi ABS. Selain itu juga ada fitur ASC untuk menjaga kestabilan mobil di jalan.
Adapun untuk harganya, BMW 520i tahun 2002 dengan pilihan transmisi otomatis Triptonic 5-percepatan ini ditawarkan dengan harga sekitar Rp 59 juta.
VW Polo
Mobil Eropa murah selanjutnya yang bisa kamu beli di Indonesia adalah VW Polo. Mobil yang dibuat di India ini harganya mulai Rp 315 jutaan.
VW Polo memiliki mesin 1.200 cc dengan teknologi turbo. Keistimewaan lain ada di sistem transmisi 7-percepatan dual-clutch automatic gearbox (DSG). Mesin tersebut bisa mengeluarkan torsi puncak 175 Nm pada 1.500 rpm – 4.100 rpm dan tenaga maksimal 106 hp pada 5.000 rpm.
Performa tersebut bisa dikatakan mirip dengan hatchback 1.500 cc asal Jepang, seperti Toyota Yaris dan Honda Jazz. Selain itu, soal kenyamanan, mobil merek Jerman ini sudah ada head unit layar sentuh. Tidak ketinggalan memiliki audio steering switch untuk mengatur audio dari lingkar kemudi.
Renault Kwid Climber
Mobil Eropa murah selanjutnya adalah Renault Kwid Climber. Banderol Kwid mulai Rp 170,8 juta (OTR Jakarta) atau jadi mobil Eropa termurah di Indonesia.
Dengan harga tersebut, Kwid Climber beda tipis dengan kendaraan LCGC, seperti Toyota Agya, Honda Brio, dan Daihatsu Ayla. Dengan begitu, Kwid benar-benar bisa jadi alternatif buat kamu yang ingin mencari city car murah.
Kwid Climber memiliki mesin 3-silinder berkapasitas 1.000 cc. Jantung mekanis itu mampu menghasilkan tenaga 68 ps dengan torsi sebesar 91 Nm. Soal sistem transmisi, tersedia pilihan manual 5-percepatan, sementara Climber hanya tersedia AMT.
Bicara soal fitur kenyamanan, city car ini dilengkapi head unit layar sentuh berukuran 8 inci yang telah terintegrasi Android Auto atau Apple CarPlay. Ada pula arm rest di bangku baris kedua. Lalu soal keselamatan, tersedia Dual SRS Airbags, ABS+EBD, serta empat buah sensor parkir di belakang.
Baca Juga: 13 Mobil Sedan Terbaik di Kelasnya, Mewah dan Berkelas
Peugeot 206
Melihat prestasinya di ajang balap Rally dunia, kehadiran Peugeot 206 di Indonesia sempat disambut antusias. Populasi mobil ini cukup sering ditemui di jalan ketika itu.
Terlebih desain mobil ini yang menarik dan ringkas khas city car membuatnya makin digemari. Adapun mesin yang digunakan adalah 4-silinder dengan kubikasi 1.400 cc.
Tenaga maksimalnya berada di angka 75 HP pada 5.400 rpm dan torsi sebear 111 Nm pada 3.400 rpm. Menariknya, untuk varian transmisi otomatis sudah Tiptronic dengan 5-percepatan. Untuk harganya, Peugeot 206 keluaran tahun 2003 bisa dimiliki dengan kisaran harga di Rp51 juta.
Volvo S80
Berbicara mengenai mobil Eropa bukan hanya seputar BMW dan Mercy saja. Salah satu mobil bikinan benua biru ini adalah Volvo.
Apalagi Volvo juga dikenal sebagai “Tank dari Swedia” lantaran kekuatan bodinya yang terbilang sangat tangguh. Desain mobil ini cenderung kalem dan elegan khas mobil-mobil Eropa.
Untuk masalah keselamatan penumpangnya, ada fitur bernama WHIPS yang mampu menahan benturan dari luar ketika terjadi tabrakan. Selain itu salah satu mobil Eropa bekas murah di Indonesia ini juga telah dilengkapi airbag dan Side Impact Protection Bag (SIP-Bag), serta inflatable curtain yang akan melindungi penumpang dari benturan samping.
Harga Volvo S80 tahun 2002 juga terbilang menarik karena dihargai rata-rata Rp 54 juta.
Audi A3
Audi A3 menjadi rekomendasi terakhir dari Otoklix. Mobil benua biru satu ini bisa dibilang cukup terjangkau, pasalnya dia memiliki harga baru sekitar Rp 700 jutaan.
Banderolnya terjangkau karena cuma pakai mesin 1.2 liter dengan teknologi Turbo FSI. Walau mungil, tapi performanya sungguh istimewa.
Di atas kertas, mesin hatchback merek Jerman tersebut bisa memuntahkan torsi hingga 175 Nm pada 1.400 – 4.000 rpm dan tenaga maksimal 110 hp pada 4.600 – 5.600 rpm. Jantung mekanis itu dipadukan dengan transmisi 7-percepatan S-Tronic.
Berbicara kenyamanan berada di kabinnya tidak lantas ditelantarkan. Audi memberi delapan speaker untuk memanjakan telinga. Kemudian tersedia head unit layar sentuh, paddle shift, 2 zone air conditioner, dan audio steering switch. Tidak ketinggalan sistem pencahayaan sudah full LED.
Nah bagi petrolhead mobil-mobil Eropa bisa melakukan servis kendaraan kalian di bengkel terpercaya yang sudah menjadi rekanan Otoklix.