Pada Maret 2023, jalan tol yang telah beroperasi di Indonesia sepanjang 2623,51 kilometer yang tersebar di beberapa pulau besar di Indonesia. Adapun jalan tol terpanjang di Indonesia berada di Pulau Jawa yakni Jalan Tol Trans Jawa yang memiliki panjang 780 kilometer.
Pembangunan jalan tol di pulau besar lainnya seperti Sumatera pun cukup signifikan.Misalnya saja Jalan Tol Trans Sumatera yang diperkirakan akan mulai beroperasi di tahun 2024 mendatang rupanya memiliki 24 ruas jalan tol yang terbentang dari Lampung hingga Aceh.
Kemudian panjang tol yang berada di Pulau Sulawesi sendiri berkisar 61,46 kilometer, di Kalimantan 97,27 kilometer dan di Bali 10,07 kilometer. Yuk, cari tahu di mana saja jalan tol terpanjang di Indonesia.
Baca juga: Resmi Dibuka, Berapa Tarif Tol Cijago?
Daftar Isi
1. Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung (189 km)
Tol Terbelanggi Besar-Kayu Agung menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia 2023 yang mulai beroperasi pada bulan November 2019.
Tol Terbelanggi Besar-Kayu Agung memiliki panjang kurang lebih 189 kilometer yang terbentang dari Lampung, Pematang Panggang hingga melintasi Kayu Agung bagian Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan.
Selain menjadi tol terpanjang, Tol Terbelenggi Besar-Kayu Agung juga menjadi jalan tol di Indonesia dengan pembangunan tercepat karena proses pembangunannya mulai dari Juli 2018 hingga secara resmi beroperasi pada November 2019.
Melihat kecepatan pembangunan tersebut, tol ini berhasil mendapatkan rekor MURI sebagai jalan tol tercepat di Indonesia.
Adapun pembangunan tol ini terbagi ke dalam dua sesi yakni pembangunan Terbanggi Besar-Pematang Panggang dengan panjang 112 kilometer, kemudian dilanjut lagi dari Pematang Panggang-Kayu Agung sepanjang 77 kilometer.
2. Tol Bakauheni-Terbanggi Besar (140 km)
Selanjutnya ada Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar yang terhubung dengan Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung. Tol Bakauheni-Terbanggi Besar ini memiliki panjang sekitar 140 kilometer yang melintasi wilayah Bakauheni, Kabupaten Lampung Tengah hingga Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah.
Tol ini mulai dibangun pada April 2015 dan secara resmi beroperasi pada Maret 2019. Tol Bakauheni memiliki 11 gerbang masuk dan keluar yang berada di daerah Lampung Selatan, Kabupaten Pesawaran, dan Kabupaten Lampung Tengah.
3. Tol Pekanbaru-Dumai (131 km)
Jalan tol terpanjang di Indonesia yang ketiga adalah Jalan Tol Pekanbaru-Dumai yang memiliki panjang sekitar 131 kilometer. Jalan tol ini termasuk jalan Tol Trans Sumatera dan menjadi akses penghubung antar kota-kota besar jantung perekonomian Riau.
Adapun wilayah yang dilintasi tol ini antara lain Kota Pekanbaru, Kabupaten Siak, Kabupaten Bengkalis, hingga Kota Dumai. Tol Pekanbaru-Dumai dibangun sejak tahun 2016 dan secara resmi beroperasi tahun 2020.
Tol Pekanbaru-Dumai memiliki 7 gerbal tol yang tersebar di beberapa wilayah antara lain Gerbang Tol Minas – Kabupaten Siak, Gerbang Tol Pekanbaru – Kota Pekanbaru, Gerbang Tol Kandis Utara dan Kandis Selatan- Kabupaten Siak.
Menariknya, jalan tol ini memiliki 6 perlintasan khusus yang diperuntukkan untuk gajah sumatera sehingga gajah-gajah tersebut dan hewan-hewan lainnya tetap bebas berkeliaran di suaka margasatwa.
4. Tol Cikampek-Palimanan (116 km)
Sejak pertama kali diresmikan dan beroperasi tahun 2015 hingga 2018, Jalan Tol Cikampek-Palimanan menduduki peringkat teratas sebagai jalan tol terpanjang di Indonesia. Akan tetapi, setelah Jalan Tol Trans Sumatera banyak memiliki jalan tol panjang maka posisinya bergeser hingga berada di urutan keempat.
Tol Cikampek-Palimanan atau yang akrab dipanggil Tol Cipali ini memiliki ukuran jalan sepanjang 116 kilometer, lebih tepatnya 116,75 km.
Adapun daerah yang perlintasannya meliputi daerah Cikopo, Subang, Purwakarta, hingga berakhir di Palimanan. Tol Cipali termasuk ke dalam Jalan Tol Trans Jawa yang menghubungi wilayah penting seperti Merak, Banten hingga Banyuwangi, Jawa Timur.
Tol Cipali memiliki 10 gerbang masuk dan keluar yang terbesar di beberapa daerah seperti Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Subang, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka, dan Kabupaten Cirebon.
5. Tol Balikpapan-Samarinda (99 km)
Selain Sumatera dan Jawa, Kalimantan juga memiliki jalan tol panjang yakni Jalan Tol Balikpapan-Samarinda yang memiliki panjang sekitar 99 kilometer. Jalan tol terpanjang yang menduduki urutan kelima ini secara resmi beroperasi pada pertengahan tahun 2020.
Dengan kehadiran Tol Balikpapan-Samarinda ini masyarakat sekitar dalam memangkas waktu perjalanan dari Balikpapan ke Samarinda hingga 2 jam. Tol Balikpapan-Samarinda memiliki 4 gerbal tol masuk-keluar, antara lain Gerbang Tol Manggar, Gerbang Tol Karang Joang, Gerbang Tol Samboja dan Gerbang Tol Palaran.
Baca juga: Terbaru! Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Beserta Golongannya
6. Tol Jakarta-Merak (98 km)
Tol Jakarta-Merak merupakan jalan tol yang menghubungkan Jakarta dengan Pelabuhan Merak dengan melintasi wilayah Serang, Tangerang, dan Cilegon.
Tol yang beroperasi sejak 1984 tersebut merupakan akses utama untuk menghubungkan kawasan-kawasan industri yang berada di Tangerang hingga CIlegon. Tak heran bila lalu lintas di jalan tol ini sangat padat sama halnya dengan Tol Cipali.
Tol Jakarta-Merak memiliki panjang kurang lebih 98 kilometer dan memiliki 21 gerbang tol keluar-masuk yang tersebar di kawasan Gerbang Tol Tomang, Gerbang Tol Kebon Jeruk, Gerbang Tol Meruya, Gerbang Tol Karang Tengah Barat, Gerbang Tol Tangerang, Gerbang Tol Karawaci.
Kemudian ada Gerbang Tol Bitung, Gerbang Tol Cikupa, Gerbang Tol Balaraja Timur, Gerbang Tol Balaraja Barat, Gerbang Tol Cikande, Gerbang Tol Ciujung, Gerbang Tol Cilegon Timur, Gerbang Tol Serang Timur, Gerbang Tol Serang Barat, Gerbang Tol Cilegon Barat, dan Gerbang Tol Merak.
7. Tol Solo-Ngawi (91 km)
Selanjutnya ada Tol Solo-Ngawi yang menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia yang terbentang sejauh 91 kilometer. Jalan tol ini menghubungkan Kabupaten Boyolali, Karanganyar, Sragen hingga Ngawi. Selain itu, Jalan Tol Solo-Ngawi juga terhubung oleh ruas Jalan Tol Semarang-Solo dan ruas Jalan Tol Ngawi-Kertosono.
Tol ini memiliki 8 gerbang tol keluar-masuk, antara lain Gerbang Tol Colomadu, Gerbang Tol Bandara Adi Soemarmo, Gerbang Tol Ngemplak, Gerbang Tol Gondangrejo, Gerbang Tol Karanganyar, Gerbang Tol Sragen, Gerbang Tol Sragen Timur, dan Gerbang Tol Ngawi.
8. Tol Ngawi-Kertosono (87 km)
Jalan tol terpanjang di Indonesia yang terakhir adalah Jalan Tol Ngawi-Kertosono yang memiliki panjang sekitar 87 kilometer. Jalan tol ini dibangun untuk menghubungkan daerah Ngawi dan Kertosono, Jawa Timur. Adapun wilayah yang dilalui antara lain Kabupaten Jombang, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Madiun dan Kabupaten Ngawi.
Tol Ngawi-Kertosono secara resmi beroperasi tahun 2018 dan merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Jawa yang menghubungkan Jakarta dan Surabaya.
Baca juga: Mobil mogok di tengah jalan? Ini rekomendasi towing mobil di Jakarta!
Trik Mendapatkan Jasa Towing di Jalan Tol
Seringkali saat melakukan perjalanan dinas, kita kerap mendapati problem pada kendaraan. Misalnya saja mobil tiba-tiba mogok sehingga kita perlu mencari jasa derek mobil atau towing. PT Jasa Marga (Persero) selaku penyelenggara jalan tol saat ini memiliki layanan towing gratis hanya sampai gerbang keluar tol saja.
Sedangkan untuk memperbaiki mobil, kita perlu mencari bengkel mobil terdekat yang menyediakan fasilitas jasa derek mobil juga.
Kemudahan lain yang diberikan pelanggan setia Otoklix yakni booking service secara online yang bisa kita lakukan di mana saja melalui smartphone. Tak ada lagi alasan antrian panjang saat menservis mobil!
Pertanyaan Seputar Jalan Tol Terpanjang di Indonesia
Tol Terbelanggi Besar-Kayu Agung menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia 2023 yang mulai beroperasi pada bulan November 2019. Panjang tol ini sebesar 189 kilometer yang terbentang dari Lampung hingga Kayu Agung bagian Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan.
Panjang jalan tol yang paling besar di Indonesia yakni sebesar 189 kilometer yang berada di kawasan Sumatera, tepatnya jalan tol yang menghubungkan Lampung dan Kayu Agung, Sumatera Selatan. Jalan tol tersebut adalah Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung.
Jalan tol terpanjang di Indonesia yang terletak di Pulau Jawa adalah Tol Cipali atau Tol Cikampek-Palimanan yang memiliki ruas jalan tol sepanjang 116 kilometer. Tol ini melintasi Cikopo, Subang, Purwakarta, hingga Palimanan.