Fan belt mobil bunyi jadi tanda adanya komponen mesin mobil rusak atau bermasalah. Jika hal ini terjadi, biasanya ada beberapa masalah yang akan muncul setelahnya, seperti AC tidak menyala atau tidak bekerja maksimal. Lantas apa seperti apa penanganan fan belt mobil bunyi yang harus dilakukan? Berikut OtoFriends rangkum informasi lengkapnya.
Daftar Isi
Apa Itu Fan Belt Mobil?
Bagi OtoFriends yang belum mengetahui, fan belt mobil adalah komponen berbentuk kipas berfungsi untuk menggerakkan dan menghubungkan komponen mesin mobil.
Baca juga: Kenali Fungsi Fan Belt Mobil dan Perawatannya
Sekedar informasi, fan belt mobil ini memiliki umur yang relatif singkat dan terletak pada posisi yang rawan terkena gangguan seperti cipratan air atau kotoran. Oleh sebab itu, masalah fan belt mobil bunyi adalah masalah yang wajar dan umum terjadi. Air atau kotoran tersebut akan menyebabkan karet fan belt menjadi rusak dan terganggu, alhasil muncul bunyi decitan yang cukup nyaring. OtoFriends dapat melakukan perbaikan di bengkel terdekat atau secara mandiri di rumah dengan beberapa tips khusus sehingga masalah fan belt mobil bunyi dapat segera teratasi dengan baik.
Penyebab Fan Belt Mobil Bunyi
Kotoran dan air yang nyiprat dan terkena fan belt mobil secara otomatis akan mengganggu kinerja kipas fan belt mobil. Alhasil kotoran dan air tersebut akan membuat fan belt mobil tidak berputar sempurna. Selain itu, kotoran dan air yang menempel berisiko membuat karet fan belt menjadi terkikis dan menyebabkan suara decit pada fan belt mobil.
Cara Mengatasi Fan Belt Mobil Bunyi
Cara tepat mengatasi fan belt mobil bunyi sebenarnya adalah dengan mengganti komponen fan belt mobil yang bermasalah. Namun jika belum sempat untuk membawanya ke bengkel dan melakukan perbaikan, ada beberapa cara yang bisa OtoFriends lakukan untuk meredam masalah fan belt mobil bunyi, antara lain:
Menyemprotkan Air Sabun
Air sabun bisa digunakan untuk membersihkan kipas fan belt mobil yang kotor. Cukup semprotkan pada permukaan fan belt mobil maka suara decit akan berkurang.
Gunakan Pelumas
Cara selanjutnya adalah melumasi bagian kipas fan belt mobil dengan pelumas. Pastikan OtoFriends melumasi kipas fan belt dalam takaran yang sesuai karena pelumas yang terlalu banyak berisiko membuat komponen kipas fan belt mobil jadi terselip dan berbunyi semakin nyaring.
Menggunakan Cairan Pembersih Belt Dressing
Meredam fan belt mobil bunyi menggunakan cairan pembersih khusus lebih aman digunakan ketimbang menggunakan air sabun atau pelumas. OtoFriends bisa mendapatkannya di pasaran atau di bengkel terdekat.
Baca juga: Teliti Saat Memilih Oli Mesin Mobil Terbaik, Ini Tipsnya!
Membersihkan Kipas Fan Belt Mobil
Membersihkan kipas fan belt mobil bunyi sehingga tidak ada kotoran menempel bisa membantu menghilangkan bunyi pada fan belt mobil. Namun caranya sedikit rumit, OtoFriends harus melepaskan pulley dan tali kipas sebelum membersihkannya menggunakan kuas.
Tips Merawat Fan Belt Mobil
Agar masalah fan belt mobil bunyi bisa dihindari, ada beberapa tips perawatan fan belt mobil yang bisa OtoFriends lakukan, yaitu:
- Melakukan penggantian dan pengecekan kondisi fan belt setiap 10.000 kilometer sekali
- Rutin melumasi fan belt menggunakan pelumas atau dressing
- Hindari sering berkendara di jalanan yang becek atau berlubang, sehingga risiko fan belt mobil terciprat air dan kotoran bisa di minimalisir
- Pelankan laju kendaraan jika terpaksa harus melewati kerikil atau genangan air
Tanda-Tanda Fan Belt Mobil Rusak
Selain fan belt mobil bunyi, beberapa tanda-tanda fan belt mobil rusak bisa terlihat dari beberapa hal. Mulai dari elastisitas karet fan belt mobil yang terasa menurun dan longgar, permukaan fan belt retak, hingga kondisi karet yang menipis. Jika tanda-tanda ini sudah muncul, maka OtoFriends tidak bisa menggunakan cara-cara di atas untuk mengatasi masalah fan belt mobil bunyi. OtoFriends harus segera membawa mobil OtoFriends ke bengkel untuk melakukan penggantian karet fan belt mobil yang rusak.
Baca juga: Tahukan Kamu Episode 9: Cegah Putus dengan Perhatian Tulus
Harga Perbaikan Fan Belt Mobil Rusak
Harga penggantian karet fan belt mobil umumnya hanya berkisar Ro100 ribu – Rp200 ribu saja. OtoFriends tidak bisa melakukan penggantiannya sendiri dirumah karena pelepasan setiap komponen sedikit rumit sehingga harus dilakukan di bengkel. Adapun biaya pemasangan tersebut bervariasi, tergantung dari jenis dan merk mobil, serta bengkel penggantian fan belt mobil yang OtoFriends pilih.
Baca juga: Berapa Biaya Ganti Fan Belt Mobil, Cek Harganya
Melakukan perbaikan fan belt mobil bunyi di bengkel resmi akan sedikit lebih mahal ketimbang ganti karet fan belt mobil bunyi di bengkel umum. Lakukan servis, pengecekan dan penggantian karet fan belt mobil bunyi bisa dilakukan di bengkel rekanan Otoklix. Harga transparan karena diberi tahu di awal booking. 100% refund jika harga di lokasi berbeda dengan harga booking.
Otoklix bermitra dengan 2000+ bengkel umum mobil pilihan di Jabodetabek dan 20.000+ mobil telah ditangani. Harga transparan karena diberi tahu di awal booking. 100% refund jika harga di lokasi berbeda dengan harga booking.
Otoklix, Your Trusted Automotive Partner!
Pertanyaan Seputar Fan Belt Mobil Bunyi
Air atau kotoran tersebut akan menyebabkan karet fan belt menjadi rusak dan terganggu, alhasil muncul bunyi decitan yang cukup nyaring.
Harga penggantian karet fan belt mobil umumnya hanya berkisar Ro100 ribu – Rp200 ribu saja.
Melakukan penggantian dan pengecekan kondisi fan belt rutin setiap 10.000 kilometer sekali