Cara poles mobil yang benar perlu diketahui, agar OtoFriends dapat melakukan perawatan mobil maksimal. Poles mobil tidak harus dilakukan di bengkel, OtoFriends bisa melakukannya secara mandiri di rumah dengan beberapa catatan. Bagi OtoFriends yang belum mengetahui, poles mobil penting dilakukan untuk menghilangkan berbagai kotoran yang menempel pada mobil sehingga mobil tidak terlihat kusam. Cara poles mobil berbeda dengan mencuci dan tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Berikut penjelasannya.
Daftar Isi
Cara Poles Mobil di Rumah
Ada dua cara poles mobil di rumah yang bisa OtoFriends lakukan yaitu secara manual menggunakan tangan dan menggunakan mesin poles mobil. Keduanya dapat dilakukan dengan langkah-langkah yang sama namun dengan cara yang berbeda. Langkah pertama, pastikan mobil sudah dicuci bersih terlebih dahulu, karena jika mobil di poles dalam keadaan kotor, body mobil bisa terkena baret. Alhasil, mobil malah justru tidak terlihat mengkilap.
Baca juga: 6 Cara Menghilangkan Baret Mobil yang Dalam dengan Mudah
Kedua, keringkan mobil menggunakan microfiber. Lap microfiber membantu menyerap kadar air lebih cepat, sehingga OtoFriends tidak perlu bersusah payah mengelap setiap bagian mobil berulang kali agar kering dari air. Lap microfiber memiliki lapisan yang lembut sehingga tidak perlu khawatir akan merusak bagian cat mobil. Berbeda dengan kain kanebo, yang jika tidak dibasahi dengan air terlebih dahulu dapat rawan merusak cat mobil.
Setelah melakukan kedua langkah tersebut, OtoFriends dapat melanjutkan cara poles mobil dirumah dengan benar sesuai dengan peralatan yang OtoFriends miliki:
- Cara Poles Mobil Menggunakan Tangan
Butuh kesabaran untuk dapat memoles setiap bagian mobil menggunakan tangan. Selain dapat membuat badan menjadi pegal-pegal, kekurangan dalam memoles mobil menggunakan tangan dapat terlihat dari hasil polesan yang terkadang kurang rata dan maksimal. Namun, OtoFriends tetap dapat melakukan cara poles mobil menggunakan tangan ini jika memang tidak ada alat poles mobil di rumah.
Lakukan secara berurutan, mulai dari bagian atas mobil, panel depan mobil, body, hingga panel belakang mobil. Gunakan cairan wax yang dioleskan sedikit demi sedikit dan ratakan menggunakan kain microfiber. Gosok secara memutar dan berulang-ulang untuk hasil maksimal. OtoFriends dapat pindah ke bagian lain jika bagian tersebut dirasa sudah cukup mengkilap.
Beberapa tips cara poles mobil menggunakan tangan yang bisa OtoFriends gunakan antara lain:
- Lakukan poles mobil dalam kondisi suhu mobil normal atau dingin
- Jangan lupa untuk menjangkau setiap bagian mobil, seperti sudut-sudut yang jarang terkena sinar atau debu. Pastikan melakukan cuci mobil dan perawatan poles mobil secara merata.
- Gunakan teknik poles yang tepat yaitu, bubuhi atau teteskan cairan poles mobil dan usapkan. Lakukan secara berulang pada setiap bagian panel mobil lainnya.
- Lakukan waxing untuk memproteksi bodi mobil
- Setelah melakukan poles, tunggu hingga 5 menit dan bersihkan sisa cairan yang menempel dengan lap microfiber.
- Cara Poles Mobil Menggunakan Mesin Poles Mobil
Bagi OtoFriends yang memiliki mesin poles mobil, cara poles mobil di rumah dapat dilakukan dengan lebih mudah dan cepat. Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.
Pastikan OtoFriends menggunakan mesin poles mobil dengan rata dan tidak miring. Pastikan juga OtoFriends menggunakan busa poles mobil yang tepat sesuai dengan bagian mobil yang dipoles. Selain itu, OtoFriends juga tidak boleh terlalu lama memoles pada satu bagian mobil atau menekan alat poles terlalu kencang karena rawan akan merusak cat mobil.
Alat Poles Mobil
Setelah mengetahui dua cara poles mobil yang benar di rumah, OtoFriends juga perlu memastikan penggunaan alat-alat poles mobil. Alat-alat tersebut antara lain:
- Cairan Poles Mobil
Cairan poles adalah alat poles mobil yang utama. Entah melakukan poles mobil menggunakan tangan atau mesin poles, OtoFriends tetap harus menggunakan cairan poles mobil ini. Pilihlah cairan poles mobil yang berkualitas. Ada beragam jenis cairan poles, seperti Hard Shell, Compound, Spray, Touch Pen, dan Wax. OtoFriends dapat memilih berdasarkan kebutuhan atau kesukaan.
- Mesin Poles Mobil
Ingin rutin merawat mobil dirumah dengan melakukan poles mobil secara mandiri, OtoFriends perlu mempertimbangkan untuk melakukan pembelian mesin poles mobil. Mesin poles akan membantu menghemat tenaga dan mempermudah proses poles. Dua bagian penting dari alat poles mobil adalah jenis kain poles, yaitu kain kasar dan kain halus. Kain kasar bisa OtoFriends gunakan untuk meratakan cairan polesan. Sedangkan kain halus bisa OtoFriends gunakan untuk mengkilapkan bagian mobil.
Baca juga: Mau Beli Mesin Poles Mobil? Ini Rekomendasinya!
4 Hal yang Harus Diperhatikan saat Poles Mobil
Selain memperhatikan cara poles mobil yang benar, ada beberapa hal lain yang harus OtoFriends lakukan dalam memoles mobil, antara lain:
- Memoles Mobil di Waktu yang Tepat
Memoles mobil tidak bisa dilakukan secara terburu-buru. Oleh sebab itu, pastikan OtoFriends sedang dalam kondisi waktu yang senggang, sehingga dapat memoles mobil di rumah secara mandiri dengan maksimal.
- Perhatikan Tempat Memoles Mobil
Lebih baik jika OtoFriends melakukan poles mobil di area yang sedikit lebih luas seperti garasi atau halaman rumah. Selain membantu OtoFriends untuk menghindari debu, OtoFriends juga dapat melakukan poles mobil dengan lebih leluasa karena tidak terbatas pada jarak dan ruang gerak.
- Tidak Lupa Memoles 2 Bagian Penting Mobil
Ada 2 bagian penting yang harus di poles selain bagian atas mobil, bagian samping, serta bagian depan dan belakang mobil. Velg dan mika mobil adalah dua bagian penting. Poles bagian velg dan mika hingga bersih mengkilap untuk membuat tampilan mobil lebih keren dan gagah.
- Lakukan Lapping
Untuk menambah efek mengkilap pada mobil, OtoFriends perlu melakukan lapping. Caranya dengan membubuhi cairan poles pada kain halus dan seluruh permukaan mobil. Kain halus ini ada pada bagian mesin poles mobil. Jika OtoFriends melakukan poles mobil menggunakan tangan, OtoFriends dapat melakukan lapping menggunakan lap microfiber.
Harga Poles Mobil
Tidak punya waktu cukup untuk dapat melakukan cara poles mobil yang benar di rumah, OtoFriends dapat membawa mobil kesayangan OtoFriends ke bengkel rekanan Otoklix untuk melakukan perawatan dan poles mobil. Harga perawatan bervariasi, mulai dari Rp700 ribuan saja. Tidak hanya itu, perawatan lengkap seperti cuci mobil, poles, hingga salon interior mobil pun tersedia. Hubungi kami jika ada pertanyaan terkait layanan perawatan dan poles mobil.
Baca juga: Mengenal Salon Interior Mobil: Jenis dan Biaya Perawatannya
Itulah informasi singkat terkait cara poles mobil yang benar di rumah. Selamat mencoba dan semoga kegiatan poles mobil bisa menjadi kegiatan menyenangkan untuk OtoFriends!
Pertanyaan Seputar Cara Poles Mobil
Jika cara poles mobil dilakukan dengan benar maka bisa dipastikan bahwa poles mobil tidak akan merusak bagian cat mobil.
Poles mobil setidaknya dilakukan setiap 2-3 tahun saja. Tidak direkomendasikan untuk melakukan poles mobil terlalu sering karena dapat membuat cat mobil menjadi terkikis.
Cara poles mobil yang benar terdiri atas beberapa langkah. Mulailah dengan mencuci mobil dan mengeringkannya terlebih dahulu. Setelah itu gunakan cairan poles mobil secara merata untuk dapat memoles mobil dengan hasil maksimal.