Peugeot 3008 tampil lebih minimalis ketimbang pendahulunya. Mobil SUV bernuansa Eropa ini kabarnya sempat menjadi pemenang European Car of The Year pada tahun 2017. Dibanderol dengan harga murah dikelasnya, lantas bagaimana fitur dan performa mesin yang ditawarkan? Berikut Otoklix rangkum informasi lengkap untuk OtoFriends.

Baca juga: 7 Rekomendasi mobil Eropa Murah untuk Anak Muda

Desain Eksterior Mobil Peugeot 3008

Mendapatkan pembaruan di bagian eksteriornya, mobil Peugeot 3008 memiliki desain eksterior yang gagah dan futuristik. Sebagai mobil SUV kompak keluaran Prancis, dipastikan OtoFriends akan tampil stylish dan menawan berkendara dengan mobil Peugeot 3008 ini. 

Dari segi dimensi, mobil Peugeot 3008 2022 ini hadir lebih kecil dengan ukuran panjang 4.510mm, lebar 1.850mm, dan tinggi 1.622mm. Ada beberapa pembaharuan lain yaitu, grill model baru yang di desain menyerupai taring singa di sisi samping mobil, Velg yang berukuran 18 inci, dan ornamen krom pada bagian bawah dan belakang mobil yang mempermanis tampilan eksterior Peugeot 3008. Body Peugeot ini sudah didominasi warna hitam, menggunakan fog lamp berbahan krom mengkilap sehingga nampak modern dan berkelas. Setiap lampu sudah full LED dan DRL, sehingga mampu memberikan penerangan ketika cuaca hujan dan kabut.

Desain Interior Mobil Peugeot 3008

Dilihat dari segi desain interiornya, mobil Peugeot 3008 ini terbilang paling menarik ketimbang para pesaingnya. Sudah banyak fitur canggih yang disematkan seperti, teknologi i-Cockit Amplify, head unit yang dapat mengoperasikan audio, video, dan radio dalam satu kemudahan akses, 6 tombol piano key yang di sematkan di bawah 2 AC blower yang berfungsi untuk melakukan pengaturan radio, konektivitas, climate control dan aplikasi mobile, serta fitur pengaturan posisi 8 arah dan fitur penghangat jok yang ada pada kursi pengemudi.

Setiap fitur canggih tersebut dapat memanjakan OtoFriends saat berkendara. OtoFriends juga dapat memperluas bagasi dengan melipat kursi bagian belakang. Tidak hanya itu, mobil Peugeot 3008 ini juga menyediakan 13 tempat penyimpanan dengan kapasitas 500l bagi pengemudi dan penumpang, sehingga mobil Peugeot 3008 ini cocok digunakan untuk OtoFriends yang sering berkendara jauh untuk sekedar berlibur bersama teman atau keluarga.

Performa dan Mesin Mobil Peugeot 3008

Memiliki tampilan desain eksterior yang sporty dan interior yang full dengan teknologi, mobil Peugeot 3008 ini juga menawarkan performa mesin yang mumpuni. Dibekali dengan tipe mesin Twin Scroll Turbo High Pressure (THP) with Direct Petrol injection berkapasitas 1.598 cc, mobil Peugeot 3008 ini mampu mengeluarkan tenaga sebesar 165 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dengan torsi maksimal 240 Nm pada putaran 1.400 rpm. 

Mobil Peugeot 3008 ini juga memiliki suspensi Independent Pseudo Macpherson Axle dan Coil Spring  pada bagian depan. Sedangkan pada bagian belakang tersematkan suspensi Semi-independent wheels with twist beam axle.

Menariknya lagi, mobil Peugeot ini tergolong dalam kategori mobil Eropa yang irit bahan bakar dan ramah lingkungan. Tercatat, mobil Peugeot 3008 ini memiliki konsumsi bahan bakar 11,6 km per liter di dalam kota dan 16,9 km per liter di jalan tol. Sehingga untuk sekelas mobil SUV, mobil Peugeot 3008 ini cukup menjadi favorit para pecinta SUV. 

Baca juga: 13 Pilihan Mobil Irit Bensin 2022 Beserta Spesifikasinya

OtoFriends juga dapat membawa mobil Peugeot 3008 ini berkendara di jalan yang tidak rata. Perjalanan akan tetap terasa nyaman karena mobil Peugeot sudah dibekali 2 suspensi handal dan transmisi otomatis 6 percepatan.

Fitur Mobil Peugeot 3008

Memiliki banyak fitur dan teknologi canggih, ada beberapa fitur spesial mobil Peugeot 3008. Untuk fitur hiburan, mobil Peugeot 3008 ini memiliki 6 tombol piano key. Di varian mobil Peugeot 3008 terbaru OtoFriends dapat melihat pemandangan sekeliling dengan fitur panoramic sunroof sehingga tidak mudah bosan apabila sedang melakukan perjalanan jauh.

Fitur modern lainnya seperti wireless charging terdapat di konsol tengah. Dari segi keselamatan, OtoFriends sudah tidak perlu khawatir lagi karena mobil Peugeot 3008 ini sudah meraih rating bintang 5 dari NCAP yang merupakan lembaga pengujian fitur keselamatan mobil. Terdapat beberapa fitur seperti Airbags, EPB (Electronic Parking Brake),  Cruise Control, ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brakeforce Distribution), dan EBA (Electronic Brake Assist).

Kelemahan mobil Peugeot 3008

Dibekali dengan begitu banyak fitur dan teknologi canggih, sayangnya mobil Peugeot 3008 ini juga memiliki beberapa kelebihan yang harus OtoFriends ketahui jika ingin memilikinya, antara lain:

  1. Memiliki jumlah bengkel yang sedikit di Indonesia

Masuk dalam kategori merek mobil yang kurang diminati, mobil pabrikan asal Eropa ini memang kurang populer di kalangan masyarakat Indonesia yang sudah lebih akrab dengan mobil pabrikan Jepang. OtoFriends harus mempersiapkan diri karena tentu OtoFriends akan sulit menemukan bengkel resmi dari mobil Peugeot 3008 ini. Dealernya pun hanya ada 5 di Indonesia yaitu, di wilayah Sunter, Cilandak Jakarta, BSD, Solo, dan Surabaya. 

Namun, OtoFriends tidak perlu khawatir. Mengatasi masalah minimnya bengkel resmi mobil Peugeot 3008 ini, aplikasi Otoklix bisa menjadi solusi yang tepat. Melalui aplikasi Otoklix, OtoFriends dapat menemukan lokasi bengkel umum yang kualitas pengerjaannya sama dengan bengkel resmi Peugeot 3008. Tidak perlu takut karena mobil Peugeot 3008 milik OtoFriends akan ditangani oleh tenaga profesional. Otoklix bermitra dengan 2000+ bengkel umum mobil pilihan di Jabodetabek dan 20.000+ mobil telah ditangani. Harga Pun juga lebih hemat hingga 505 dari harga servis di bengkel resmi.

Baca juga: 11 Alasan Mesti Pakai Aplikasi Bengkel Mobil Otoklix

  1. Harga Sparepart Mahal

Sedikitnya ketersediaan bengkel dan dealer resmi mobil Peugeot 3008, OtoFriends juga akan kesulitan menemukan sparepart. Tentu OtoFriends harus merogoh kantong lebih dalam untuk mendapatkan sparepart dengan kualitas yang baik. Tidak menutup kemungkinan OtoFriends juga harus menunggu ketersediaan sparepart dalam waktu yang lama, mengingat pengiriman sparepart akan dilakukan dari Perancis. 

Harga Mobil Peugeot 3008 

Menawarkan segudang kelebihan, mobil Peugeot ini dibanderol dengan harga yang cukup ekonomis di kelasnya. Cukup menyediakan uang sekitar Rp620 jutaan saja, OtoFriends dapat tampil stylish dengan mobil pabrikan Perancis ini.

Sudah tahu informasi resmi terkait fitur, desain, dan performa mesin yang ditawarkan, jangan ragu untuk melakukan pembelian mobil Peugeot 3008 ini. Ada Otoklix yang akan membantu OtoFriends dalam melakukan perawatan mobil Peugeot 3008 ini. Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.

Pertanyaan Seputar Peugeot 3008


Peugeot 3008 mulai masuk ke Indonesia sejak Oktober 2022. Mobil Peugeot 3008 ini turut meramaikan pasar mobil SUV Indonesia dengan menawarkan segudang kecanggihan.

Perhitungan pajak mobil Peugeot 3008 tahunan berkisar Rp90.493 juta.

Mobil Peugeot 3008 pertama kali diluncurkan pada tahun 2018. Mobil Peugeot 3008 keluaran tahun 2022 kini hadir dengan dimensi lebih kecil ketimbang pendahulunya.