OtoFriends perlu mengetahui bengkel ban mobil recommended untuk mengatasi permasalahan ban. Mobil dengan ban yang tidak bagus, sudah aus, ukuran yang salah, dan sebagainya tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan dalam berkendara, tetapi juga dapat membahayakan penumpang.

Sebelum menentukan bengkel ban mobil recommended untuk mobilmu, simak dulu tips memilih ban mobil di bawah ini.

Tips Memilih Ban Mobil

Berbeda mobil, berbeda pula ban mobilnya. Jika tidak sesuai dengan kualifikasi ban mobil yang disarankan bisa menimbulkan bahaya. Meskipun kamu ingin memodifikasi ban mobil kamu, pastikan ban mobilmu tidak hanya trendi tetapi juga aman.

Sesuaikan tipe ban mobil

Setiap kendaraan memiliki tipe dan ukuran bawaan sendiri, sudah diproduksi sedemikian rupa untuk menjaga performa mobil kamu. Biasanya tipe tersebut tersebut diukir pada bagian plakat laci atau pintu, tergantung jenis mobil. Ada juga yang mencantumkan tipe ban mobil di dekat tutup tangki bahan bakar.

Ada beberapa kriteria ban, tubetype (dengan ban dalam) dan tubeless (tanpa ban dalam). Ada pula ban yang dibedakan berdasarkan konstruksinya, yaitu ban radial dan ban bias. Jadi, sebelum kamu memilih ban mobil, pastikan kamu mengikuti rekomendasi dari pabrikan ya. 

Tipe ban mobil ini ditunjukkan melalui kombinasi sebuah kode. Contohnya, jika ada ban mobil diberi kode  P 215/55R17 93V, huruf ‘P’ merupakan kode yang berarti Passenger. Kata Passenger pada kode ban adalah mobil yang digunakan untuk mengangkut penumpang.

Tipe ban dengan kode LT untuk Light Truck atau truk kecil yang bisa membawa muatan barang. Ada juga ST untuk Special Trailer dan T untuk Temporary yang dikhususkan kepada ban serep atau cadangan sehingga tidak bisa dipakai terus menerus. 

Jadi, pastikan mencermati tipe ban mobil ketika mengganti ban di bengkel ban mobil.

Sesuaikan ukuran ban mobil

Kode itu juga memberi informasi tentang ukuran ban mobil. Contohnya ban dengan kode 205/55 R16 91 V. Angka 205 di situ adalah lebar telapak ban (dalam mm). Angka 55 menunjukkan aspek rasio ketebalan ban (dalam persentase) atas lebar telapak ban.

R menunjukkan tipe ban radial. R menunjukkan diameter velg (dalam inci). Kemudian, angka 91 menunjukkan indeks beban maksimum. Terakhir, huruf V di situ artinya batas kecepatan maksimum ban yang ditempuh. 

Kode-kode yang biasanya ada pada ban misalnya adalah S, Q, H, Z, dan lainnya. Biasanya montir bengkel ban mobil akan mengecek ukuran ban sebelum menawarkan produk ban mobil.

Memilih ban sesuai pola tapak ban

Pola tapak ban sangat berpengaruh terhadap manuver dan juga akselerasi yang bisa dicapai oleh mobil. Kalau gesekan ban dengan permukaan jalan kecil, maka risiko untuk terpeleset atau tergelincir di jalan akan lebih besar. Berbahaya karena bisa menyebabkan kecelakaan.

Ban mobil dengan pola tapak alur V adalah yang paling baik karena memiliki daya gesek yang tinggi terhadap permukaan tanah sehingga traksi mobil sudah bisa dipastikan sangat baik. 

Ban mobil ini bisa mempertahankan posisi, keseimbangan mobil, serta stabil meskipun di atas jalanan basah. Ban dengan pola V tidak mudah tergelincir atau terpeleset di jalan. Ban jenis ini biasanya dibanderol dengan harga yang lebih mahal tetapi keamanannya terjamin.

Ketebalan ban mobil

Tanpa profil (ketebalan) yang baik maka performa mobil bisa sangat menurun. Ban mobil dengan profil yang tinggi memang sedikit lebih mahal, meskipun begitu perbandingannya tidak terlalu jauh. Tetapi ini lebih baik daripada kamu sering mengganti mobil ban yang membutuhkan dana yang lebih banyak lagi.

Ban mobil yang tebal dapat menjaga keseimbangan mobil sehingga performanya meningkat. Jika ban mobil tergolong tipis maka dapat menurunkan keseimbangan serta performa mobil kamu. 

Perhatikan tahun pembuatannya

Pada ban tercantum empat digit angka seperti kode, misalnya 0313. Ini artinya ban mobil tersebut dibuat pada minggu ketiga tahun 2013.

Sebaiknya kamu memilih ban dengan tahun pembuatan yang masih baru. Tahun pembuatan semakin baru kualitasnya semakin bagus daripada ban lama. Baik dari segi produksi maupun penyimpanan. Ban yang lama disimpan bisa terjadi kemugkinan lembap atau terkena sinar matahari langsung.

1 Station, Bengkel Ban Mobil Rekomendasi Untukmu

1 Station (One Station), seperti namanya, satu tempat untuk mengatasi segala permasalahan mobil kamu. 1 Station menyediakan berbagai macam spare part mobil, misalnya ban, aki, oli dan suku cadang lain dalam satu lokasi.

Salah satu bengkel ban mobil yang bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan ban yang bagus. 1 Station memiliki banyak pilihan ban mobil dan didukung teknisi yang andal. Kamu bisa melakukan pengecekan sekaligus penggantian ban di bengkel ban mobil ini.

1 Station membawa konsep baru untuk sebuah bengkel. Jika sebelumnya bengkel identik dengan kesan kotor, berantakan dan cenderung membuat pelanggan tidak nyaman, 1 Station menghadirkan konsep bengkel yang bersih, rapi dan nyaman bagi pelanggan yang datang ke outletnya.

Selain itu, 1 Station pun menyediakan fasilitas seperti ruang tunggu dengan AC, ruangan yang bersih, serta fasilitas Wi-Fi gratis yang bisa diakses langsung oleh pelanggan. 

Saat ini, 1 Station tersedia di pusat perbelanjaan, sehingga jika kamu bosan menunggu di bengkel maka kamu bisa berjalan-jalan di pusat perbelanjaan.

Selain di 1 Station, OtoFriends bisa mencari banyak lagi bengkel ban mobil di aplikasi Otoklix, lho.

Tentu saja dengan harga yang transparan karena OtoFriends hanya perlu membayar harga yang tertera di aplikasi Otoklix tanpa biaya tambahan lainnya. Ada juga garansi servis 30 hari setelah pengerjaan.