Cat body mobil bisa kusam cenderung warnanya memudar karena sering terpapar sinar matahari kotoran seperti debu secara terus-menerus. Untuk memperbaikinya, OtoFriends bisa membawanya ke bengkel cat mobil terdekat.

Walaupun sudah diakali dengan rutin cuci mobil dalam periode tertentu, misalnya seminggu satu kali atau tiga hari sekali cuci mobil, tetap tidak bisa mengembalikan warna cat body mobil.

Ada banyak bengkel spesialis body repair di kota-kota besar seperti Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) yang bisa diandalkan untuk mengembalikan tampilan eksterior mobil.

Baca juga: Apa Itu Body Repair? Berikut Fungsi dan Kisaran Biayanya

Rekomendasi Bengkel Cat Mobil Jabodetabek

Otoklix punya rekomendasi bengkel cat mobil murah dan terdekat di sekitar Jabodetabek.

1. Bengkel K.Speed Motorsport

Alamat : WTC Mangga 2 Bursa Bengkel Blok D5 No. 10-12, Pademangan,

Jakarta Utara

Nomor telepon : 082261992525

Layanan : Body repair, servis rem, tune up, ganti oli dan inspeksi 42 titik

2. Bengkel Prima Motor

Alamat : Jalan Pinang Raya No.2, RT.2/RW.2, Pondok Labu, Kecamatan

Cilandak, Kota Jakarta Selatan

Nomor telepon : 081315656210

Layanan : Body repair, ganti oli, tune up, servis AC, dinamo, servis radiator,

inspeksi 42 titik

3. Bengkel Golden Car Care

Alamat : Jalan Raya Bogor Km. 42, Cibinong, Kabupaten Bogor

Layanan : Body repair, detailing, coating, dan cuci hidrolik

4. Bengkel Tons 2000

Alamat : Jalan Raya Taman Cimanggu No.3, Tanah Sereal, Kota Bogor

Layanan : Body repair, tune up, ganti oli, ganti ban mobil, ganti aki, servis

kaki-kaki, servis rem, servis AC, servis kelistrikan, detailing, coating,

servis mesin, home service

5. Bengkel Adi Motor

Alamat : Bogor Barat, Kota Bogor

Layanan : Body repair, servis mesin, servis kelistrikan, servis rem, servis

kaki-kaki, ganti aki, ganti oli, tune up, cuci hidrolik

6. Bengkel Mirza Auto Care

Alamat : Jalan Raya Siliwangi No. 10, Sepanjang, Rawalumbu, Kota Bekasi

Layanan : Body repair, servis mesin, spooring & balancing, tune up, ganti oli

mobil

7. Bengkel Garasi Cnp Service Part Body Works

Alamat : Jalan Cikunir Raya No. 4, Jakamulya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi

Layanan : Body repair, servis mesin, servis kelistrikan, servis kaki-kaki, tune up,

ganti oli

8. Bengkel Creation Auto Works

Alamat : Jalan Cikunir Raya No. 101, Jakamulya, Bekasi Selatan, Kota

Bekasi

Layanan : Body repair dan cuci express

Estimasi Biaya Cat Mobil

Memperbaiki penyok atau goresan pada body mobil juga bisa dilakukan di bengkel body repair. Baik bengkel cat mobil umum maupun bengkel body repair resmi memiliki keunggulannya masing-masing.

Jika bengkel body repair resmi terkenal dengan bahan cat terbaik, maka bengkel cat mobil umum terkenal dengan pengerjaan cat yang cepat dengan hasil warna menyerupai warna cat mobil aslinya.

Lalu, bagaimana dengan perbandingan harganya? Berikut ini rincian biaya cat mobil di bengkel resmi dan umum.

Biaya cat mobil di bengkel umum

Berdasarkan jenis catnya yang digunakan, berikut ini adalah biaya cat mobil di bengkel umum.

Baca juga: Berikut 14 Rekomendasi Cat Mobil Terbaik yang Bisa Dipilih

Jenis Cat MobilBagian Body MobilBiaya Cat Ulang Mobil
Acrylic LacquerKap BagasiRp350 ribu
Acrylic LacquerPintu per PanelRp350 ribu
Acrylic LacquerFender per PanelRp350 ribu
Acrylic LacquerBemper BelakangRp350 ribu
Acrylic LacquerBemper DepanRp350 ribu
Acrylic LacquerKap MesinRp450 ribu
Acrylic LacquerKabin AtasRp650 ribu
PolyurethanePintu per PanelRp300 ribu – Rp450 ribu
PolyurethaneFender atau SpakborRp300 ribu – Rp450 ribu
PolyurethaneBumperRp300 ribu – Rp450 ribu
PolyurethaneSidekirtRp300 ribu – Rp450 ribu
PolyurethaneWing atau SpoilerRp300 ribu – Rp450 ribu
PolyurethaneKap Mesin dan BagasiRp400 ribu – Rp600 ribu
PolyurethaneAtap MobilRp500 ribu – Rp800 ribu
Blinken, Apsara, DuPont, Nippon PaintCat Siram Full Body MobilRp4 juta
Spies Hecker atau SikkensCat Siram Full Body MobilRp6,5 juta – Rp9 juta

Biaya cat mobil di bengkel resmi

Bagian Body MobilBiaya Cat Ulang Mobil
Trisplang Kaki BawahRp450 ribu
Bumper DepanRp620 ribu
Bumper BelakangRp620 ribu
FenderRp650 ribu – Rp700 ribu
Kap MesinRp720 ribu
BagasiRp750 ribu – Rp800 ribu
Pintu Belakang atau BagasiRp720 ribu
RoofRp1,8 juta
Cat Full Body Mobil Toyota AgyaRp7 juta
Cat Full Body Mobil Toyota AvanzaRp10,4 juta
Cat Full Body Mobil Toyota Kijang InnovaRp11,8 juta

Bedanya Cat Ulang di Bengkel Mobil Resmi dan Non Resmi

Apabila kita mencari bengkel cat mobil oven terdekat, maka percayakan perbaikan body mobil di bengkel resmi. Keunggulan mengecat body mobil di bengkel resmi adalah jaminan penggunaan jenis cat mobil yang terbaik dan tidak cepat pudar.

Pasalnya, ada standarisasi sendiri untuk pemilihan jenis cat dan formula warna cat di bengkel resmi yang tidak dimiliki bengkel umum. Di bengkel resmi juga menggunakan cat oven berbahan dasar polyurethane.

Walaupun begitu, perkembangan pesat juga terjadi di dunia otomotif sehingga teknologi yang digunakan bengkel spesialis body repair tak kalah dengan bengkel resmi. 

Selain jaminan warna cat yang menyerupai cat mobil, durasi pengerjaannya pun lebih fleksibel cenderung lebih cepat. Biaya cat ulang body mobil yang dibebankan juga terhitung lebih murah.

Tidak hanya memperhatikan tampilan eksterior mobil saja, kita juga perlu memperhatikan performa mesin mobil. Caranya dengan rutin melakukan servis mobil di bengkel mobil terdekat yang dipercaya.