Perawatan mobil Eropa memang tidak boleh asal, terlebih untuk penggantian oli mesin. Salah satunya dari pabrikan Mercedes Benz. Mercy memang memerlukan oli khusus.
Di pasaran terdapat beragam jenis pelumas mesin mobil yang cocok untuk berbagai seri Mercedes-Benz, seperti Mercedes-Benz C-Class atau E-Class. Termasuk pelumas yang cocok untuk mesin bensin dan diesel.
Memang, sebagian pabrikan memiliki rekomendasi oli untuk produknya, tak terkecuali Mercy. Oleh sebab itu banyak produk oli yang dapat digunakan untuk mobil-mobil Mercy OtoFriends semua.
Di sisi lain, kalian juga harus memperhatikan oli apa yang cocok dengan mobil yang dimiliki. Sebab, setiap mesin memiliki spesifikasi yang berbeda dari mobil satu dengan yang lainnya.
Lantas, mobil mercy cocok pakai oli apa ? ini dia rangkuman dari Otoklix mengenai rekomendasi oli untuk mobil keluaran Jerman ini.
Daftar Isi
Oli Genuine Mercedes Benz
Mercedes Benz atau Mercy sejatinya memiliki produk oli sendiri. Hal itu agar para konsumen dari mobil benua biru ini dapat dengan mudah menemukan oli yang cocok untuk mobil mereka.
Oli yang mereka keluarkan adalah Genuine Mercedes Benz. Salah satu pelumas mesin ini memiliki spesifikasi SAE 5W-40. Dengan begitu, oli ini cocok dengan mobil-mobil Mercy yang memiliki mesin dengan empat silinder. Selain itu, oli ini juga cocok dengan Mercy yang memiliki turbo.
Sebut saja seperti Mercedes-Benz A, CLA, GLA Class, Mercedes-Benz B Class, Mercedes-Benz C, CL, CLS, GLC Class dan lain-lain. Oli Genuine Mercedes Benz ini sendiri terbilang cukup murah.
Merk oli ini dibanderol dengan harga Rp 195 ribu per liter. Nah untuk penggunaan oli sendiri tinggal di sesuaikan saja dengan kebutuhan mobil OtoFriends semua.
Sebab, beberapa mobil Mercy membutuhkan lima hingga enam liter oli. Oleh sebab itu, kalian wajib mengetahui spesifikasi dan kebutuhan dari mobil OtoFriends semua.
Selain itu, oli dengan kode SAE 5W-40 juga dimiliki oleh Fuchs Titan Formula SN. Tapi masih belum bisa dibuktikan apakah oli ini cocok untuk mobil Mercedes Benz.
Baca Juga: Penting! Ketahui Berapa Km Mobil Harus Ganti Oli?
Oli Mobil 1™ 0W-40
Selain, menggunakan oli Genuine Mercedes Benz, mobil-mobil dari Mercy biasanya menggunakan Oli merk Mobil 1™ 0W-40. Oli ini adalah pelumas mesin full sintetik yang cocok untuk kendaraan yang sesuai dengan spesifikasi Mercedes-Benz MB 229.3 atau MB 229.5.
Sebab, oli merk Mobil 1 ini telah memenuhi persyaratan dan persetujuan terbaru Industri dan OEM. Selain itu, mereka juga telah memiliki perlindungan yang baik terhadap gesekan sehingga membantu menghemat bahan bakar.
Tak berhenti sampai di situ, Oli Mobil 1™ 0W-40 juga masih memiliki satu kelebihan lagi. Oli ini siap memberikan perlindungan cepat untuk mengurangi keausan dan kerak pada mesin, bahkan dalam kondisi berkendara yang paling ekstrim.
Kualitas perlindungan oli Mobil1 0W-40 terhadap mesin high-tech multi-valve juga masih belum tertandingi. Selain itu oli Mobil1 0W-40 dapat menghasilkan performa memuaskan baik di suhu rendah maupun suhu tinggi.
Oli ini juga bisa dibilang cukup murah. Untuk kemasan satu liternya hanya dihargai Rp 200 ribuan saja, sementara untuk kapasitas empat liter hanya Rp 600 ribu saja.
Mobil 1™ FS X2 5W-50
Oli mesin selanjutnya yang bisa digunakan untuk mobil Mercy masih datang dari merek Mobil 1. Iya benar oli Mobil 1™ FS X2 5W-50 bisa menjadi pilihan tepat bagi kendaraan kalian.
Mobil 1™ FS X2 5W-50 dibuat dengan perpaduan eksklusif dari bahan dasar sintetik performa tinggi diperkaya dengan sistem komponen yang tepat dan seimbang. Kelas viskositas luas Mobil 1™ FS X2 5W-50 membantu memberikan kombinasi fleksibel bahan perlindungan kuat untuk performa luar biasa di banyak situasi mengemudi.
Oli ini mampu mencegah penimbunan endapan dan pelumpuran sehingga masa pakai mesin lebih panjang dan bersih. Selain itu, masa pakainya pun bisa lebih lama.
Bahan dasar performa tinggi dikombinasikan dengan sistem komponen yang tepat dan seimbang untuk perlindungan keausan serba guna yang sangat baik. Jadi mesin tetap bersih dan mampu menghasilkan performa selalu seperti baru. Oli Mobil1 5W-50 cocok untuk mobil baru maupun lama.
Sementara untuk masalah harga, oli ini lebih murah dari oli Mobil 1 sebelumnya. OtoFriends bisa membeli oli dengan harga Rp 450 ribuan saja untuk ukuran empat liter sedangkan untuk yang satu liter hanya Rp 100 ribuan.
Nah itu dia tiga oli mesin rekomendasi untuk mobil Mercy dari Otoklix. Otofriends semua jangan sampe lupa mengganti oli mesin mobil kalian ya.
Sementara itu, guna mengetahui waktu yang tepat untuk mengganti oli, kalian juga bisa mengetahui beberapa ciri. Diantaranya adalah dengan melihat indikator oli di speedometer mobil kalian, berikut tanda mobil yang perlu melakukan pergantian oli.
Baca Juga: Pentingkah Mengganti Oli Setiap 10.000 Km?
Periksa Indikator Oli
Pada mobil generasi terbaru, terdapat tanda peringatan ganti oli yang biasanya muncul pada speedometer. Lampu ini tidak akan menyala jika oli baru saja diganti dan kualitasnya masih baik.
Ikon yang berbentuk corong dengan tetesan oli ini akan menyala ketika oli mesin sudah mulai kotor. Apabila indikator ini menyala berwarna merah, maka Anda harus segera mengecek dan menggantinya.
Jika lampu indikator ganti oli sudah menyala ada baiknya segera melakukan service. Jika tidak dampaknya bisa mempengaruhi keseluruhan mesin mobil.
Baca Juga: 4 Tanda Oli Mobil Kurang dan Efeknya pada Kinerja Mobil
Periksa Tongkat Pengukur Oli
OtoFriends juga bisa melihat tongkat pengukur oli pada mesin kalian. Kondisi oli mesin mudah dilihat dari luar dengan menggunakan dipstick atau tongkat pengukur.
Caranya pun cukup mudah. Kalian bisa mengecek kondisi oli melalui dipstick di pagi hari saat kamu belum menghidupkan mobil. Lap dipstick menggunakan tisu atau kain, lalu masukan kembali dipstick ke dalam tempatnya agar oli kembali menempel di dipstick lalu angkat.
Cek apakah oli sudah berwarna sangat hitam atau bahkan jumlah oli sudah mendekati batas bawah petunjuk di dipstick? Jika iya, kamu perlu segera ganti oli agar mesin mobil kembali ke performa terbaiknya.
Suara Mesin Terasa Kasar
Suara mesin yang kasar juga bisa menjadi pertanda oli mesin mobil kalian harus segera diganti. Sebab, oli akan melumasi mesin agar setiap bagian bisa bekerja dengan lancar.
Saat oli menjadi tipis dan memiliki tekstur yang buruk, Anda mungkin mendengar bunyi mesin yang tidak nyaman. Hal ini terjadi karena kandungan oli sudah terkontaminasi dengan kotoran serta panas dari ruang bakar.
Hal menimbulkan suara yang kasar dari perputaran mesin yang olinya kotor. Oleh karena itu, segera ganti oli jika mesin mobil bersuara kasar.
Jarak Tempuh Mobil
Selain memeriksa warna oli, OtoFriends juga bisa menentukan kapan saatnya ganti oli dari jarak tempuh, bukan dari seberapa lama kalian menggunakan. Semakin jauh jarak tempuh mobil, maka semakin mempercepat kerja mesin yang pada akhirnya akan mempengaruhi oli.
Sebaiknya penggantian oli jika jarak tempuh mobil sudah mencapai 4.000-6.000 KM, dengan demikian mesin mobil kalian akan lebih terawat.
Untuk penggantian oli dan perawatan mesin kalian bisa langsung mendatangi bengkel-bengkel rekanan dari Otoklix. Caranya pun cukup mudah, kalian hanya perlu mencari bengkel di sekitar melalui website dan aplikasi resmi kami.
Pertanyaan Seputar Mobil Mercy Pakai Oli Apa
Oli yang mereka keluarkan adalah Genuine Mercedes Benz. Salah satu pelumas mesin ini memiliki spesifikasi SAE 5W-40.
Beberapa mobil Mercy membutuhkan lima hingga enam liter oli.
Diantaranya adalah dengan melihat indikator oli di speedometer mobil kalian.