Nissan Evalia merupakan pemain lama di sektor mobil MPV (Multi-Purpose Vehicle) di Indonesia. Diluncurkan pada tahun 2012 lalu, Evalia menawarkan berbagai fitur dan keunggulan yang menarik bagi para konsumen sehingga sempat menjadi mobil keluarga favorit.
Sayangnya, seriring berjalannya waktu penjualan mobil ini justru terus menurun hingga produksinya dihentikan pada tahun 2018. Meski begitu masih cukup banyak yang berminat untuk membeli Nissan Evalia bekas.
Tapi sebelum membelinya, pastikan kamu sudah mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan Nissan Evalia sehingga kamu tahu apakah mobil ini sesuai dengan kebutuhanmu. Simak ulasannya di artikel otomotif ini!
Daftar Isi
Kelebihan Nissan Evalia
Sebagai MPV favorit pada masanya, Evalia tentu punya banyak kelebihan dari segi spesifikasinya. Tidak hanya kapasitas yang besar untuk keluarga, namun juga sejumlah fitur keamanan dan keselamatan yang cukup canggih juga sangat mendukung mobil ini untuk keperluan sehari-hari.
Kalau kamu tertarik untuk membeli Evalia, lihat ulasan kelebihannya berikut ini:
1. Kapasitas penumpang besar
Sudah jelas, fitur utama yang menjual dari Evalia adalah kapasitas penumpang yang besar, yakni dapat menampung hingga tujuh penumpang. Tentunya mobil ini sangat cocok digunakan bagi kamu yang memiliki keluarga besar atau untuk perjalanan liburan bersama teman-teman.
Desain interiornya juga lapang dan fungsional. Ruang kabinnya besar sehingga memungkinkan penumpang untuk merasa nyaman dan memiliki cukup runag bagi kaki, membuatnya ideal untuk perjalanan jarak jauh.
2. Bahan bakar irit
Walau berkapasitas besar, namun Evalia memiliki mesin yang cenderung hemat konsumsi bahan bakar. Semua variannya dilengkapi dengan mesin berbahan bensin berkapasitas 1,5 L dan 4 silinder.
Dengan tenaga maksimal 109 hp pada 5.600 rpm, Evalia cocok tidak hanya untuk penggunaan sehari-hari, tapi juga perjalanan jarak jauh. Selain itu, radius putarnya juga cukup kecil sehingga manuver di jalanan perkotaan menjadi lebih mudah.
3. Sudah ada fitur keselamatan
Mobil ini dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan, seperti rem anti-lock (ABS), sistem pengendalian stabilitas (VSC), serta airbag ganda, untuk memberikan perlindungan ekstra kepada penumpang.
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga SUV Tangguh Nissan Magnite 2022
4. Ruang penyimpanan luas
Selain berfungsi sebagai mobil keluarga, Evalia juga kerap digunakan sebagai mobil niaga. Ruang bagasi dan juga ruang penyimpanan di dalam kabin sangat luas, sehingga membuatmu lega untuk menaruh barang-barang pribadi dan juga perlengkapan lainnya.
Kekurangan Nissan Evalia
Nah, setelah mengetahui apa saja yang jadi kelebihan dari Evalia, kamu perlu mengetahui kekurangannya. Hal ini perlu dipertimbangkan dengan matang sebelum membeli. Berikut ulasannya:
1. Kualitas bahan interior terkesan murah
Evalia memiliki interior dengan warna dominan beige dan kualitas bahan yang terkesan murah dibandingkan dengan beberapa pesaingnya. Jadi mobil ini kurang cocok bagi kamu yang ingin mencari kesan interiror yang mewah.
Selain itu, interiornya juga tidak didukung dengan fitur hiburan yang canggih seperti layar sentuh dan sistem navigasi sehingga kesan modern di bagian interior terasa kurang.
2. Kurang bertenaga
Meskipun mesinnya hemat bahan bakar, namun mungkin terasa kurang bertenaga terutama ketika mobil penuh beban. Biasanya lebih terasa ketika kamu melakukan perjalanan jarak jauh atau menanjak, sehingga akan terasa kurang nyaman.
3. Biaya perawatan yang cukup mahal
Salah satu hal penting yang harus dipertimbangkan adalah biaya perawatan dan perbaikan Evalia mungkin terbilang lebih tinggi dibandingkan beberapa kendaraan sejenis. Oleh karena itu, kalau kamu membeli varian bekasnya, tentu persiapkan juga biaya tambahan untuk servis dan lain-lain.
Baca Juga: Bengkel Mobil Nissan Terdekat: Bengkel Resmi dan Umum
Daftar Harga Nissan Evalia Terbaru
Karena produksinya telah dihentikan sejak tahun 2018, tentunya akan sulit untuk menemukan Nissan Evalia baru. Kamu bisa mencari versi bekasnya di beberapa situs jual-beli mobil baik untuk varian lawas atau yang sudah mengalami penyegaran.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah daftar harga Nissan Evalia bekas di tahun 2023:
Varian | Harga Bekas |
Nissan Evalia 1.5 S MT | Mulai Rp95 juta |
Nissan Evalia 1.5 SV MT | Mulai Rp79 juta |
Nissan Evalia 1.5 XV AT | Mulai Rp90 juta |
Itulah pembahasan mengenai kekurangan dan kelebihan Nissan Evalia yang bisa kamu pertimbangkan. Jangan sampai kamu salah membeli dan pastikan sesuai dengan kebutuhan transportasi kamu.
Mobil lawas atau bekas seperti Evalia juga perlu untuk dirawat secara rutin, apalagi kalau suku cadangnya mulai susah untuk dicari. Lakukan perawatan di bengkel Nissan yang tepat dan terpercaya yang bisa kamu cari melalui aplikasi Otoklix. Yuk cek bengkel Otoklix terdekat di lokasi kamu!
Pertanyaan yang Sering Diajukan
Kelemahan Nissan Evalia terletak di bagian interiornya yang kurang terkesan modern dan mewah, mesin yang kurang bertenaga, dan biaya perawatan yang cukup mahal.
Tidak, mesin Evalia cenderung hemat bahan bakar.
Nissan Evalia terakhir diproduksi tahun 2018 di Indonesia.