Memilih parfum mobil terbaik bukan semata-mata urusan bikin kabin mobil wangi. Lebih dari itu, manfaat memilih parfum mobil yang bagus dan tahan lama adalah membuat kabin wangi, menghilangkan bau tak sedap di dalam kabin, dan turut mempercantik interior dalam mobil.
Parfum mobil ternyata terdiri dari berbagai jenis. Berikut info lebih detailnya:
Daftar Isi
Parfum Mobil Padat
Parfum mobil jenis ini terbuat dari resin, keramik, plastik, atau bahan lain yang diberi pewangi.
Parfum Mobil Cair
Parfum mobil cair memiliki aroma yang kuat karena bahannya mudah menguap dan menyebar di dalam mobil.
Parfum Mobil Gel
Parfum jenis ini berbentuk seperti jelly sehingga tidak mudah tumpah. Parfum mobil gel juga memiliki kandungan deodoran sehingga dapat menghilangkan bau tidak sedap pada kabin mobil.
Parfum Mobil Diffuser
Bila menggunakan parfum mobil jenis ini, OtoFriends bisa mengganti aromanya sesuai dengan mood. Harga parfum mobil jenis ini lebih mahal dibandingkan jenis yang lain.
Parfum Mobil Semprot
Yang perlu diperhatikan saat membeli parfum mobil jenis ini adalah kualitas bahannya. Pilih yang bagus agar saat disemprot tidak meninggalkan noda pada jok atau bagian mobil lainnya.
Lantas, bagaimana cara memilih parfum mobil terbaik? Ikuti tips berikut, ya!
Gunakan Parfum Khusus Mobil
Parfum ruangan bisa memicu pertumbuhan jamur di saluran AC mobil. Agar hal itu tidak terjadi, pilihlah parfum khusus mobil yang tidak mengganggu kinerja saluran AC mobil.
Perhatikan Komposisi Parfum
Dari komposisi ini, OtoFriends bisa mengetahui apakah aroma parfum akan tahan lama, serta apakah ada kandungan zat kimia yang bisa mengganggu kesehatan.
Letakkan Parfum Mobil pada Tempatnya
Hindari menempatkan parfum mobil di dekat AC mobil karena bisa menyebabkan kandungan berbahaya benzena pada parfum mobil keluar. Apabila terhirup, zat benzena dapat menyebabkan anemia dan memicu gangguan organ dalam lainnya seperti hati dan ginjal.
10 Rekomendasi Parfum Mobil
Kira-kira mana dari 10 rekomendasi parfum mobil yang bagus dan tahan lama ini yang cocok untuk OtoFriends?
Parfum Mobil California Car Scents
Parfum mobil ini memiliki varian aroma yang lembut, manis, dan menyegarkan. Sekali pakai, wanginya bisa awet sampai 60 hari. Harganya antara Rp30 ribuan hingga Rp60 ribuan.
Parfum Mobil Glade Ocean Escape Scented Gel
Parfum mobil ini terdiri dari banyak jenis, mulai dari padat hingga spray. Wanginya mampu bertahan hingga 30 hari. Harganya sangat terjangkau, yaitu Rp18 ribuan.
Parfum Mobil Klikoto Parfum Luxury
Parfum mobil ini bisa berfungsi sebagai pajangan karena bentuknya unik seperti meriam, banteng, dan ikan arwana. Daya tahan keharumannya hingga 60 hari dan harganya sekitar Rp64 ribuan.
Parfum Mobil Stella Fun & Fresh
Parfum mobil ini memiliki banyak variasi aroma, seperti Fruity & Fresh, Caramel, Happy Day, Lavender, dan Sakura. Wangi parfum ini bisa mencapai 30 hari dan dapat dibeli dengan harga Rp10-20 ribuan saja.
Ambi Pur Premium Clip
Parfum mobil ini varian aromanya cukup banyak, jadi OtoFriends bisa leluasa memilih. Ambi Pur Premium Clip mampu menghilangkan bau tak sedap di dalam mobil hingga 60 hari. Harganya antara Rp30 ribu hingga Rp40 ribu.
BayFresh Hang n’ Go
Wangi parfum mobil ini menenangkan semerbak aromaterapi. Tersedia dalam beberapa varian, yaitu Strawberry Bubblegum, Cotton Candy Popcorn, Vanilla Ice Cream, dan Frozen Lime. Harganya antara Rp11 ribu hingga Rp37 ribu.
Air Wick Gel Can
Keharuman parfum mobil ini bisa mencapai 30 hari. Pilihan aroma yang tersedia adalah Lavender Meadow, Blooming Lemon, dan Fresh Waters. Harganya berkisar Rp14 ribu sampai Rp47 ribu.
Glade Car Fresh
Parfum mobil berbentuk gel ini memiliki daya tahan rata-rata 14 hingga 30 hari. Pilihan aromanya: Wild Berries, Sweet Apple, Citrus dan Orange Peach. Harganya mulai dari Rp9 ribu sampai Rp24 ribu.
Little Trees
Parfum mobil tahan lama ini wanginya bisa awet hingga 49 hari di dalam mobil. Dari segi harga, parfum mobil tahan lama ini sangat terjangkau, yakni antara Rp11 ribu hingga Rp17 ribu.
SC Johnson Glade Diamond
Daya tahan rata-rata wangi parfum ini 30-45 hari tergantung dari lokasi mobil–semakin panas maka semakin cepat habis. Harganya mulai dari Rp22 ribu hingga Rp58 ribu.
OtoFriends, parfum mobil terbaik tidak mengandung senyawa kimia berbahaya dan tidak harus mahal. Parfum mobil California Car Scents, Klikoto Parfum Luxury, Glade Ocean Escape Scented Gel, dan Stella Fun & Fresh memiliki wangi yang segar dan tidak bikin pusing dengan harga antara Rp20 ribu hingga Rp60 ribu saja.
Selain menggunakan parfum mobil terbaik, OtoFriends juga perlu rajin merawat mobil, termasuk kesehatan AC mobil. AC mobil menjaga sirkulasi udara di dalam kabin dan memaksimalkan wangi parfum mobil.
Jika kamu tidak punya waktu untuk membersihkan mobil sendiri di rumah, bawa saja mobilmu ke bengkel rekanan Otoklix untuk mendapatkan layanan cuci mobil dan detailing!