Pertama kali Honda CRV mengaspal di Indonesia tahun 2000, terhitung sudah lebih dari 20 tahun berada di Indonesia dengan 5 generasi mobil Honda CRV yang memiliki keunggulannya masing-masing di setiap generasi.
CR-V adalah singkatan dari comfortable runabout vehicle atau creative riding vehicle berada di kelas medium SUV yang sudah dibekali kapasitas mesin 2.000 cc sejak generasi pertamanya. Selain itu, di tahun yang sama sudah ada pilihan penggerak roda all wheel drive (AWD) atau penggerak roda depan (FWD).
Sejak generasi pertama hingga saat ini, Honda CRV memiliki platform yang sama dengan Honda Civic di Indonesia. Untuk detail histori dan spesifikasi lengkapnya Honda CRV dari generasi ke generasi, berikut ini ulasannya.
Baca juga: Mobil Honda Civic Terbaru: Harga dan Spesifikasi
Daftar Isi
Honda CRV Generasi Pertama
Sebenarnya, Honda CRV telah diproduksi mulai tahun 1995, akan tetapi secara resmi diperkenalkan dan dijual di Indonesia 5 tahun kemudian yakni di tahun 2000. Generasi pertama ini disebut juga sebagai generasi RD1 yang sudah dibekali mesin 2.0 L DOHC i-VTEC dengan kode mesin F20A.
Ada dua pilihan transmisi yakni transmisi manual 5 percepatan dan transmisi otomatis 4 percepatan dengan sistem penggerak roda depan. Selain itu, fitur yang melengkapinya di antaranya sistem pengereman ABS dan SRS airbags ganda.
Namanya juga generasi pertama yang mulai diproduksi di tahun 90-an, kesan desain eksterior dan interiornya kental sekali di fase itu. Misalnya saja desain eksterior yang kotak kaku namun tidak lancip yang dilengkapi penyimpanan ban serep di bagian belakang.
Honda CRV Generasi Kedua
Honda CRV generasi kedua ini disebut juga sebagai generasi CRV RD4 yang mulai beroperasi sejak 2002 dan masih terus mengaspal hingga 2007 sebelum akhirnya dibuat lagi generasi ketiganya. Secara garis besar, konsepnya tidak jauh berbeda dengan generasi sebelumnya tetapi lebih kalem bagian desain eksteriornya yang sedikit mengkurva.
Konsep lainnya yang masih dipertahankan di generasi kedua ini diantaranya over fender, roofrail, side body moulding, desain lampunya masih menerapkan model vertikal tegak ke atas dan penyimpanan ban serep model konde di bagian belakang.
Bagian eksterior yang mendapatkan pembaruan di antaranya bumper, grill, dan lampu. Desain foglamp melingkar di bagian sudut terluar menggantikan model trapezoid.
Untuk kapasitas mesinnya sendiri, ada dua pilihan yakni kapasitas mesin 2.000 cc dengan kode mesin K20A dan kapasitas mesin 2.400 cc dengan kode mesin K25A1. Kedua model mesin tersebut sama-sama disandingkan dengan konfigurasi 4 silinder segaris.
Namun, pada kapasitas mesin 2.0 L mampu menghasilkan tenaga hingga 150 Ps dan torsi maksimal 194 Nm. Sedangkan mesin 2.4 L menghasilkan tenaga hingga 160 Ps dan capaian torsi puncak sebesar 222 Nm. Selain itu, ada 2 varian transmisi yakni transmisi otomatis 4 percepatan dan transmisi manual 5 percepatan.
Honda CRV Generasi Ketiga
Honda CRV gen 3 mulai diperjualbelikan di tahun 2007 sampai 2012. Generasi ini disebut juga generasi Honda CRV RE atau generasi kura-kura karena mencoba peruntungan dengan meninggalkan desain kotak-kotak pada generasi kedua dan menggantinya dengan desain eksteriornya yang menyerupai kura-kura.
Keunggulan generasi ini dimulai dari kapasitas bagasi yang cukup besar yakni 1648 liter, jok di barisan paling belakang bisa dilipat, desain lampu utama seperti mata elang dan desain lampu belakang vertikal memanjang. Selain itu, penambahan fiturnya terdapat kursi elektrik, head unit dan VSA.
Untuk kapasitas mesinnya, ada dua tipe kapasitas mesin yakni 2.0 L dan 2.4 L. Tipe 2.0 L ini menggunakan mesin dengan kode R20A i-VTEC 4 silinder memiliki keluaran tenaga maksimal yakni 150 Ps dan capaian torsi puncak 197 Nm.
Sedangkan tipe 2.4 L menggunakan kode mesin K24Z i-VTEC yang menghasilkan tenaga maksimal 170 Ps dan torsi maksimal 213 Nm.
Ada dua pilihan transmisi yaitu transmisi manual 6 percepatan dan transmisi otomatis 5 percepatan yang dipadukan dengan penggerak roda depan.
Baca juga: Rekomendasi Bengkel Mobil Honda Terdekat yang Terbaik
Honda CRV Generasi Keempat
Pada generasi keempat sudah terlihat konsep yang matang untuk menghadirkan mobil SUV yang ramah untuk keluarga tanpa mengecualikan desain mobil.
Keunggulan yang pertama kali terlihat ada desain yang lebih futuristik dibandingkan generasi-generasi sebelumnya melalui sentuhan dinamis di bagian tarikan garis body mobil dan lekukan yang tajam.
Desain interiornya juga semakin mempertajam kesan futuristik dan elegannya. Ada AC simetris yang berada di antara sistem head unit infotainment touchscreen.
Selain itu, ada juga start atau stop button, paddle shift, mode berkendara, cruise control, keyless entry, sunroof, hingga hill start assist. Untuk fitur keamanan dan keselamatannya sudah teruji oleh Euro NCAP dan mendapatkan bintang tertinggi yakni bintang 5.
Sementara itu, bagian dapur pacunya, Honda CRV generasi keempat ini dibekali dua tipe mesin yakni 2.0 L R20A atau 2.4 L K24Z yang dipadukan dengan dua tipe transmisi yakni transmisi otomatis 5 percepatan dan transmisi manual 6 percepatan serta sistem penggerak roda depan.
Honda CRV Generasi Kelima
Menariknya dari Honda CRV generasi kelima ini adalah konsep desain eksterior mobil yang kembali ke desain semula yaitu desain mobil kotak yang dikombinasikan dengan garis dan sudut tegas. Desain lampu depan menyerupai batang yang memiliki aksen krom bertumpuk di sepanjang grille hingga lampu LED.
Generasi kelima ini resmi diniagakan sejak tahun 2017 hingga saat ini dengan harga mobil Honda CRV tipe Prestige saat pertama kali rilis berkisar antara Rp471 juta sampai Rp511 jutaan.
Generasi kelima ini dibekali tiga tipe mesin yakni 1.5 L Turbo, 1.5 L Turbo Prestige, dan 2.0 L. Honda CRV 7 seater untuk generasi kelima ini ada dua pilihan tipe mesin yakni 1.5 L Turbo dan 1.5 L Turbo Prestige.
Meskipun kapasitas mesinnya kecil tetapi keluaran tenaganya besar yakni 190 Ps pada putaran 5600 rpm dan capaian torsi puncak 248 8 Nm pada putaran 2000 sampai 5000 rpm. Sementara tipe mesin 2.0 L memiliki kapasitas 5 penumpang.
Fitur yang disematkan pada Honda CRV generasi kelima ini di antaranya ada sistem pengereman ABS+EBD+BA, sunroof dan moonroof, hill start assist, vehicle stability assist, auto brake hold, electric parking brake, dan emergency stop signal.
Honda CRV Facelift & Black Edition
Ada yang menarik dari mobil Honda CRV generasi kelima yakni Honda CRV Facelift dan Black Edition yang diluncurkan di tahun 2021. Bisa dikatakan kedua mobil tersebut melambangkan pembaruan pada desain dan konsep Honda CRV.
Pada Honda CRV Facelift telah disematkan teknologi keselamatan Honda Sensing, remote engine start sampai fitur kemudahan garasi mobil menggunakan kaki.
Tak sampai disitu saja, di akhir 2021 Honda CRV merilis varian terbarunya lagi yakni Honda CRV Black Edition dengan tampilan eksterior yang paling istimewa dan tertinggi dibandingkan generasinya. Mulai dari aksen hitam merata ke seluruh eksterior mobil seperti grille dan velg. Ada tulisan Black Edition sebagai ciri khas mobil ini.
Baca juga: Daftar Pajak Mobil Honda Terbaru Lengkap untuk Semua Tipe
Harga Honda CRV
Apakah OtoFriends mulai tertarik dengan mobil SUV ini? Yuk, ketahui harga Honda CRV 2022. Honda CRV 2022 harga OTR Jakarta.
Tipe Mobil Honda CRV | Harga Honda CRV 2022 |
New Honda CRV 2.0 L | Rp515,9 juta |
New Honda CRV 1.5 L Turbo | Rp590,9 juta |
New Honda CRV 1.5 L Turbo Prestige | Rp653,4 juta |
New Honda CRV 1.5 L Black Edition | Rp668,4 juta |
Sementara itu, bila OtoFriends lebih tertarik membeli mobil bekas. Maka berikut ini estimasi harga Honda CRV bekas.
Tipe Mobil Honda CRV | Tahun | Harga Honda CRV Bekas |
Honda CRV 2.4 A/T | 2010 | Rp137 juta |
Honda CRV 2.4 A/T | 2011 | Rp155 juta |
Honda CRV 2.4 A/T | 2012 | Rp188 juta |
Honda CRV 2.0 | 2012 | Rp190 juta |
Honda CRV 2.0 | 2013 | Rp170 juta |
Honda CRV 2.4 Prestige A/T | 2013 | Rp215 juta |
Honda CRV 2.0 A/T | 2014 | Rp207 juta |
Honda CRV 2.4 Prestige | 2014 | Rp245 juta |
Honda CRV 2.4 Prestige | 2015 | Rp305 juta |
Honda CRV Prestige | 2017 | Rp344,3 juta |
Honda CRV 1.5 Turbo Prestige A/T | 2018 | Rp418 juta |
Honda CRV 1.5 Turbo Prestige | 2018 | Rp290 juta |
Honda CRV 1.5 Turbo Prestige | 2019 | Rp200 juta |
Honda CRV 1.5 Turbo Prestige A/T | 2019 | Rp462 juta |
Honda CRV Sensing Prestige A/T | 2021 | Rp555 juta |
Baik mobil baru ataupun mobil bekas, kedua jenis mobil ini sama-sama berpotensi memiliki performa mesin terbaik dengan dapur pacu yang menghasilkan tenaga maksimal bila kita rajin merawat mobil seperti rutin ganti oli mobil atau memperhatikan kesehatan komponen mobil lainnya.
Apabila OtoFriends memiliki pertanyaan lanjutan seputar bagaimana cara merawat dan memperbaiki mobil atau ingin mengetahui bengkel mobil terbaik bisa mencari tahunya di blog otomatif terpercaya.
Pertanyaan Seputar Bengkel Mobil Terdekat
Harga Honda CRV 2022 untuk tipe 2.0 L sebesar Rp515,9 juta, tipe 1.5 L Turbo Rp590,9 juta, tipe 1.5 L Turbo Prestige sebesar Rp653,4 juta dan tipe 1.5 L Black Edition sebesar Rp668,4 juta.
Ada 4 tipe Honda CRV di antaranya kapasitas mesin 1,5 L Turbo, 1.5 L Turbo Prestige, 2.0 L, dan 2.4 L.
Harga Honda CRV bekas mulai dari Rp137 juta untuk tipe 2.4 A/T tahun 2010, Honda CRV 2.4 Prestige A/T 2013 sebesar Rp215 juta dan Honda CRV Sensing Prestige A/T 2021 sebesar Rp555 juta.