Oli matic pada mobil memiliki ternyata memiliki banyak fungsi. Tidak hanya bertugas untuk melumasi berbagai komponen yang ada pada bagian transmisi oli matic pada mobil juga bisa menjaga suhu transmisi agar tetap berada pada ambang normal.
Oleh karenanya, pengganti oli matic pada mobil harus dilakukan secara rutin. Hal itu agar tidak menyebabkan kerusakan pada transmisi matic mobil anda.
Daftar Isi
Mengenal Fungsi Oli Matic di Mobil
Saat ini masih banyak pemilik kendaraan yang belum mengetahui fungsi dari oli mesin mobil matic. Ini penting untuk menambah pengetahuan serta informasi mengenali oli mesin khusus pemilik mobil matic. Berikut Otoklix rangkum fungsi oli matic pada mobil:
Melumasi Komponen Transmisi
Oli matic pada mobil tentunya berfungsi untuk menjadi pelumas pada setiap komponen transmisi yang ada. Sebab di sana terdapat banyak komponen-komponen yang bergerak saat mobil digunakan.
Pergerakan itu lah yang akan dilumasi oleh oli matic. Dia akan membuat gesekan antar komponen menjadi lebih halus serta dapat menghilangkan karat yang ada. Oleh sebab itu peran oli matic pada mobil kalian terbilang sangat vital. Dengan begitu kalian disarankan mengganti oli matic pada mobil secara berkala.
Menjaga Suhu Transmisi
Selain menjadi pelumas pada setiap komponen yang ada, oli matic juga berfungsi untuk menjaga suhu transmisi matic pada mobil kalian. Sebab, beberapa mobil matic bahkan memiliki jalur pendinginan transmisi yang langsung terhubung ke radiator.
Adanya oli transmisi pada mobil matic ini juga berpengaruh untuk menjaga suhu transmisi. Kalau kelewat panas maka transmisi mobil bisa ‘jeduk’ dan lama kelamaan rusak.
Seperti pada beberapa mobil Eropa embuat jalur pendinginan ke radiator. Tujuannya agar menjaga suhu transmisi tetap terjaga dan tidak panas.
Menjaga Keausan Komponen
Fungsi terakhir dari oli matic adalah untuk menjaga keausan komponen yang ada. Sebut saja seperti kampas kopling hidrolik, body valve, planetary gear, manual linkage, brakeband, dan komponen lainnya.
Jika hal tersebut terus dibiarkan maka berbagai komponen tersebut bisa terbakar. Kalau sudah terbakar, bisa dipastikan komponen ini bakal tidak bisa mengirimkan tenaga. Efeknya, mobil akan mogok karena banyak komponen yang sudah rusak.
Baca Juga: 7 Merek Oli Matic Terbaik Bikin Ringan Pindah Gigi
Faktor yang membuat Oli Mobil Matic Harus Diganti
Setelah mengenal fungsi oli matic pada mobil saat kita mengetahui hal apa yang membuat oli matic harus rutin diganti. Pada dasarnya, waktu penggantian oli mobil matic berbeda-beda tergantung pada beberapa faktor yang mempengaruhinya.
Berikut merupakan estimasi berapa waktu yang tepat untuk ganti oli mobil matic untuk diketahui.
Kondisi Mobil
Mobil keluaran baru atau lama tentu memiliki cara perawatannya masing-masing. Hal itu tak terkecuali untuk penggantian oli matic pada mobil.
Biasanya mobil baru direkomendasikan oleh pihak dealer untuk ganti oli pada lima ribu km atau 1 bulan pemakaian. Selanjutnya, waktu ganti oli pada bulan kedua dengan laju tempuh sekitar 10 ribu km.
Sedangkan untuk mobil lama sebaiknya secara berkala lakukan ganti oli mobil saat jarak tempuh antara 15 ribu hingga 25 ribu km atau setara dengan dua sampai tiga bulan masa pemakaian.
Tipe Oli Mobil
Selain kondisi mobil, tipe oli yang digunakan juga menentukan kapan waktu untuk diganti. Di pasaran sendiri terdapat dua tipe oli mesin mobil matic yang dapat kalian gunakan. Yakni tipe ASP 5W-40 dan ASP 5W-30.
Untuk oli mesin tipe ASP 5W-40, maka Anda wajib mengganti oli sekitar 15.000 km atau dua bulan masa pemakaian dengan tipe yang sama.
Apabila Anda menggunakan tipe ASP 5W-30, maka Anda wajib mengganti oli mesin sekitar 25 ribu km atau setidaknya tiga bulan masa pemakaian dengan tipe yang sama. Untuk penggantian oli transmisi, waktu pergantiannya sekitar 30 ribu km setara enam bulan masa pemakaian.
Jenis Oli Mobil
Selain tipe oli, terdapat tiga jenis oli untuk mobil matic yang dapat digunakan, yakni CVT Fluid, Dual Clutch dan Oli Konvensional. Untuk oli jenis CVT Fluid (CVTF) sebaiknya hanya digunakan untuk jenis mobil matic bertransmisi CVT dan triptonic.
Oli jenis CVT Fluid ini wajib diganti apabila menempuh jarak tempuh sekitar 20 ribu km sampai 30 ribu km atau setara empat bulan pemakaian. Sedangkan, untuk oli mobil Dual Clutch ini digunakan pada mobil jenis matic keluaran terbaru.
Sedangkan oli jenis Dual Clutch wajib ganti sekitar 20 ribu sampai 27 ribu km atau dua bulan pemakaian dan tergantung jenis oli yang digunakan.
Sementara itu, oli Konvensional umumnya digunakan untuk mobil matic yang beredar di Indonesia. Rata-rata, pemilik mobil wajib ganti setelah jarak tempuh sekitar 10 ribu hingga 20 ribu km atau dua bulan pemakaian.
Baca Juga: Ganti Oli Mesin Berapa KM? Ini Aturannya!
Waktu Yang Tepat Ganti Oli Mobil Matic
Nah sekarang saatnya kita mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mengganti oli matic pada mobil kesayangan OtoFriends. Sebab apabila kalian terlambat untuk ganti oli mesin mobil matic, sangat beresiko menimbulkan kerusakan pada komponen mesin.
Kerusakan sistem transmisi hingga mesin mobil aus atau berkarat bisa terjadi akibat kurangnya pelumas. Untuk itu ada baiknya kita mengganti oli matic secara berkala.
Kisaran umum jadwal penggantian oli yaitu antara empat ribau hingga enam ribu kilometer. Sebab, dari rentang jarak tersebut biasanya kandungan pelumas pada oli telah berkurang secara drastis.
Sebelum mengalami kerusakan, ada baiknya Anda melakukan pergantian pada mesin mobil matic secara rutin sesuai dengan jenis mobil matic yang dimiliki.
Kemudian Ganti oli mobil sesuai masa pemakaian. Pada rentang waktu empat hingga enam bulan masa pemakaian sebaiknya lakukan penggantian oli. Jika mobil matic milik Anda belum mencapai empat ribu kilometer namun telah mencapai enam bulan pemakaian, maka Anda juga wajib mengganti oli mobil.
Hal ini dikarenakan oli mesin mobil matic dapat bercampur dengan air atau kotoran dari hasil oksidasi mesin. Jangan lupa lakukan penggantian oli secara terjadwal guna menghindari resiko kerusakan di bagian transmisi dan komponen mesin mobil Anda.
Untuk OtoFriends yang ingin mengganti oli mesin dan melakukan perawatan rutin dapat langsung mencari bengkel terpercaya di website OtoKlix.