Perawatan mobil merupakan hal penting guna menjaga kondisi setiap komponen tetap awet dan berfungsi optimal. Namun tak hanya komponen penggerak atau mesin saja, bodi luar maupun bagian dalam mobil juga perlu dirawat.
Meski demikian, mencuci mobil saja tidak cukup. OtoFriends perlu melakukan detailing mobil di salon mobil terdekat supaya setiap celah di bagian eksterior maupun interior dapat dibersihkan dan diberikan sejumlah perawatan.
Sebelum OtoKlix rekomendasikan salon mobil terdekat di Jakarta, kenali dulu apa itu detailing mobil berikut ini.
Daftar Isi
Pengertian Detailing Mobil
Detailing mobil adalah teknik untuk merawat dan mempercantik penampilan kendaraan, agar tampil sempurna. Pada mobil, hal ini meliputi bagian eksterior dan interior, bahkan hingga ke bagian mesin.
Detailing mobil perlu dilakukan karena setiap pemilik mobil perlu mengetahui bagaimana kondisi kendaraannya. Sebab, debu, goresan kerikil, sinar matahari, atau jenis kotoran lainnya bisa membuat warna mobil memudar.
Aktivitas ini perlu dilakukan oleh jasa detailing mobil profesional supaya setiap komponen mobil bisa ditangani dengan baik. Jika sudah ditangani oleh jasa detailing mobil profesional, OtoFriends pasti akan merasakan manfaatnya.
Baca Juga: Memahami Auto Detailing Mobil: Proses Pengerjaan dan Biaya
Manfaat Detailing Mobil
1. Memudahkan Perawatan Mobil
Mobil yang sudah detailing akan membuat pemilik lebih mudah melakukan perawatan selanjutnya. Sebab, mobil sudah di-coating atau ditambahkan lapisan perlindungan bodi, sebagai salah satu bagian detailing.
Jadi, OtoFriends tak perlu bersusah payah untuk menekan terlalu kencang saat ada kotoran yang menempel di bodi mobil.
2. Perlindungan Ekstra Bodi Mobil
Manfaat selanjutnya dari detailing mobil adalah perlindungan ekstra terhadap bodi mobil. Seperti dijelaskan sebelumnya, pada saat proses detailing, mobil sudah diberikan lapisan atau coat yang dapat melindungi bodi dari cipratan air kotor hingga goresan.
3. Memperlambat Penuaan Bodi Mobil
Selanjutnya, detailing dapat memperlambat penuaan bodi mobil seperti cat yang mulai luntur. Salah satu penyebab penuaan bodi mobil adalah sinar ultraviolet (UV).
Selain itu, efek buruk dari polusi dan debu juga menjadi penyebab penuaan bodi mobil. Jika melakukan detailing, mobil akan lebih tahan lama.
4. Tampilan Lebih Mengkilap
Manfaat detailing yang terakhir adalah tampilan mobil akan menjadi lebih mengkilap. Ini akan memberikan OtoFriends kenyamanan saat berkendara karena mobil tampak bersih dan seperti baru.
Lantas apa saja tahapan detailing sehingga dapat memberikan berbagai manfaat kepada mobil? Berikut ulasannya.
Baca Juga: Estimasi Harga Detailing Interior Mobil, Wangi dan Bersih!
Tahapan Detailing Mobil
Tak hanya memberikan lapisan atau coating pada mobil, ada beberapa tahapan detailing mulai dari pembersihan hingga pemeliharaan.
1. Pembersihan (Cleaning)
Sebelum melakukan perawatan seperti coating hingga pemeliharaan (maintenance) mobil akan dibersihkan terlebih dahulu menggunakan air, sabun, dan penyedot debu. Ini untuk membersihkan kotoran-kotoran yang menempel di bodi luar maupun interior mobil.
2. Preparasi (Paint Correction)
Selanjutnya, detailer akan melakukan preparasi pada permukaan kendaraan yang cacat, seperti tergores, baret, dan oksidasi. Preparasi dilakukan dengan compounding, polishing, dan glazing, serta produk-produk lain yang dibuat untuk mengatasi persoalan-persoalan spesifik pada permukaan kendaraan.
Tahapan ini dianggap paling penting guna mendapatkan hasil detailing yang maksimal. Pada sesi ini persoalan-persoalan tampilan kendaraan dapat diperbaiki.
3. Perlindungan Bodi (Body Protection)
Jika proses preparasi sudah dilakukan dengan baik, detailer akan melakukan perlindungan terhadap bodi mobil. Proteksi pada permukaan kendaraan kendaraan dilakukan dengan memberikan lapisan wax, sealant, atau coating di permukaan cat.
Pemberian lapisan akan membuat kotoran tidak mudah terakumulasi pada permukaan kendaraan. Wax atau sealant mempunyai kemampuan untuk membuat debu dan air tak menempel pada kendaraan.
4. Maintenance
Proses terakhir pada detailing adalah pemeliharaan atau maintenance. Tahap ini guna mencegah kerusakan dini pada mobil baik dari bodi interior dan eksterior maupun mesin.
Detailer akan memeriksa sejumlah kondisi mobil dan berkomunikasi kepada pemilik supaya dapat memelihara kendaraannya dengan baik.
Detailing sebenarnya bisa dilakukan secara mandiri. Namun jika tidak memiliki pengetahuan mendetail tentang mobil justru akan merusak komponen, alih-alih mobil bersih dan terawat.
Oleh sebab itu, gunakan jasa detailing mobil profesional supaya kendaraan terawat dengan baik. Ini rekomendasi salon mobil terdekat di Jakarta untuk detailing beserta alamatnya.
Baca Juga: Coating Mobil: Jenis, Manfaat dan Harga Coating Mobil
Rekomendasi Salon Mobil Terdekat di Jakarta
1. Excellent Carwash & Detailing
Salon mobil ini terletak di Jalan Pelita Abdul Majid No. 5A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Adapun jadwal bukanya mulai dari pukul 07.00 hingga 19.00 WIB.
Ulasan dari Excellent Carwash & Detailing cukup baik, yaitu 4.9/5 sehingga OtoFriends tak perlu ragu untuk melakukan detailing di salon ini.
2. Bintan Jaya Auto Service
Lokasi Bintan Jaya Auto Service terletak di Jalan Moh. Kahfi I No.70 Jagakarsa, Jakarta Selatan. Salon mobil ini memiliki rating 5 bintang atau sempurna.
Terdapat pula fasilitas untuk menunggu mobil saat detailing, mulai dari Wifi, toilet, hingga charging station.
3. Jet Wash Auto Detailing
Jika OtoFriends tinggal di wilayah Jakarta Barat, Jet Wash Auto Detailing bisa menjadi salah satu pilihan salon mobil untuk detailing. Jet Wash Auto Detailing berlokasi di Jalan Kemanggisan Utama Raya, Slipi.
Terdapat beberapa fasilitas yang disediakan, seperti minuman dan toilet.
4. Bestone Detailing
Rekomendasi salon mobil untuk detailing selanjutnya ada Bestone Detailing. Salon mobil ini berlokasi di Jalan Matraman, Matraman, Jakarta Timur.
5. 7 Signatures Detailing
Selanjutnya, ada 7 Signatures Detailing yang berlokasi di Radio Dalam, Jakarta Selatan untuk referensi detailing mobil. Salon detailing ini melayani berbagai jenis mobil yang ditangani oleh detailer profesional.
6. Master Snow Car Wash Jatiwaringin
Salon detailing satu ini menyediakan banyak fasilitas, seperti AC, toilet, charging station, wifi, hingga mushola untuk menunggu. Master Snow Car Wash Jatiwaringin berlokasi di Jalan Raya Jatiwaringin No. 181, yang buka mulai pukul 09.00 hingga 21.00 WIB.
7. MTS Garage Auto Detailing
Salon mobil detailing ini menjadi pilihan tepat untuk OtoFriends yang berlokasi di Jakarta Utara. Untuk alamatnya, MTS Garage Auto Detailing berlokasi di Jalan Sunter Karya Timur, RT 018 RW 013.
8. Platinum Auto Detailing
Salon mobil ini cukup populer di wilayah Jakarta. Platinum Auto Detailing melayani detailing untuk mobil dan motor bahkan helm. Lokasinya, Platinum Auto Detailing ada di Jalan Raya Klp. Dua No.8C, RT 1 RW 8, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
9. Linear Auto Detailing & Carwash
Rekomendasi salon mobil detailing selanjutnya ada Linear Auto Detailing & Carwash yang berlokasi di Jalan Giring-giring Nomor 14, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
10. Quick Wash & Detailing
Terakhir, Otoklix rekomendasikan Quick Wash & Detailing untuk detailing mobil di wilayah Jakarta Barat. Untuk alamat lengkapnya, Quick Wash & Detailing ada di Jalan Prof. Dr. Latumeten Jl. Hasbilan III No.14, Angke, Tambora, Jakarta Barat.
Harga Detailing
Harga detailing mobil beragam, tergantung jenis detailing dan ukuran mobil, berikut perkiraannya.
Jenis Detailing | Mobil Kecil | Mobil Sedang | Mobil Besar |
Exterior Detailing | Rp1,8 juta | Rp2,1 juta | Rp2,3 juta |
Interior Detailing | Rp1 juta | Rp1,2 juta | Rp1,5 juta |
Engine Detailing | Rp800 ribu | Rp900 ribu | Rp1 juta |
Complete Detailing | Rp2,9 juta | Rp3,4 juta | Rp3,9 juta |
Berbagai salon detailing mobil tersebut dapat ditemukan diaplikasi Otoklix. Bagi OtoFriends yang ingin detailing mobil tanpa antre berlama-lama, lakukan booking online melalui aplikasi Otoklix yang dapat diunduh di toko aplikasi App Store dan Play Store.
Pertanyaan Seputar Detailing Mobil
Detailing mobil adalah teknik untuk merawat dan mempercantik penampilan kendaraan, agar tampil sempurna.
Detailing dapat memperlambat penuaan bodi mobil seperti cat yang mulai luntur.
Tak hanya memberikan lapisan atau coating pada mobil, ada beberapa tahapan detailing mulai dari pembersihan hingga pemeliharaan.