Detailing interior mobil bisa membuat tampilan kabin mobil seperti baru, bersih, rapi, dan tentu saja wangi. Terkadang juga mobil kita menjadi sarang semut, kecoa, atau serangga lainnya. Memangnya, berapa harga detailing interior mobil?
Daftar Isi
Harga Detailing Interior Mobil
Ketika musim hujan dan banjir besar dan kita tidak punya garasi yang memadai, air bisa masuk ke dalam mobil. Tidak hanya mengalami kerusakan mesin dan kelistrikan, mobil juga bisa kotor serta bau. Oleh sebab itu, jasa detailing interior mobil dibutuhkan.
Harga detailing interior di salah satu salon mobil berkisar Rp500 ribu sampai 2 jutaan. Paket yang ditawarkan ada yang tanpa lepas atau bongkar karpet dasar dan ada yang bongkar karpet dasar. Tentu saja ada tambahan biaya kalau bongkar karpet dasar. Ini dia harga detailing interior mobil sesuai dengan ukuran atau jenis mobil.
- Mobil kecil (hatchback, city car, dan sedan), mulai dari Rp800 ribuan. Tambahan biaya kalau bongkar karpet adalah Rp500 ribu. Jadi totalnya Rp1,3 jutaan.
- Mobil sedan BMW, mulai dari Rp1 juta. Tambahan bongkar karpet dikenai biaya Rp600 ribu. Jadi totalnya Rp1,6 jutaan.
- Mobil berukuran sedang 7-seater (misalnya Avanza, Ertiga), mulai dari Rp1,5 jutaan. Kalau bongkar karpet ada tambahan biaya Rp800 ribu. Jadi total Rp2,3 juta.
- Mobil besar seperti Alphard, biayanya sekitar Rp2 jutaan. Tambahan biaya kalau bongkar karpet adalah Rp1 jutaan.
Tahapan Proses Detailing Interior
Proses detailing interior tidak seperti mencuci mobil biasa. Prosesnya lebih rumit karena pembersihannya harus mencakup seluruh bagian interior mobil. Misalnya melepas jok mobil karpet dasar, dan sebagainya.
Pertama, biasanya yang dilakukan adalah melepas jok. Kemudian, jok dan door trim dibersihkan. Kalau ada bagian yang rusak akan diperbaiki. Selanjutnya, dasbor, seatbelt, plafon akan dibersihkan. Berikutnya adalah melepas karpet dasar.
Fogging dan Fumigator
Selain membersihkan interior mobil dengan teknik detailing, merawat bagian dalam kabin juga bisa ditambah dengan fogging dan fumigator. Fogging bisa membuat bagian interior mobil menjadi wangi dan segar.
Namun, fungsi utama fogging adalah untuk membunuh bakteri di dalam mobil. Sebelum melakukan fogging, mobil harus dibersihkan terlebih dahulu agar tidak tercampur dengan kotoran.
Selain fogging, ada juga fumigator. Fumigator bisa membantu membasmi serangga dan jamur yang bersarang di kabin. Dengan melakukan fogging dan fumigator, mobil akan lebih bersih dan tentu saja nyaman dikendarai. Biaya yang perlu dipersiapkan untuk kedua layanan itu adalah sekitar Rp500 ribuan. Namun, harga ini bisa berbeda tergantung salon mobil yang kita datangi.
Auto Detailing Mobil
Selain detailing interior mobil, ada juga auto detailing mobil secara umum. Layanan ini sudah lebih banyak tersedia di salon-salon mobil atau tempat cuci mobil. Pasalnya, di layanan detailing ini mobil akan dipoles, dibersihkan, dan dibuat seperti tampak baru lagi.
Detailing akan memberikan perawatan ekstra pada bagian eksterior, interior, bahkan sampai ke mesin. Segala kotoran yang tertinggal dari proses cuci mobil biasa, bekas aspal, bahkan goresan halus bisa hilang dengan dilakukannya detailing.
Tahapan auto detailing
Pertama, mobil akan dibersihkan dengan cara mencuci mobil seperti biasa atau hanya dilap dengan kain khusus. Kemudian, untuk membersihkan debu dan kotoran membandel akan dilakukan claying. Ada juga proses cleaning yaitu membersihkan bodi mobil tanpa merusak cat.
Tahapan berikutnya adalah melakukan preparasi atau paint correction. Pada tahapan ini akan dilakukan compounding, polishing, sampai glazing. Goresan, beret, dan oksidasi pada bodi mobil bisa diperbaiki dengan cara ini.
Tahapan terakhir adalah tahap perlindungan. Mobil akan diberikan wax dan coating agar bodi mobil lebih terlindungi. Bodi mobil juga bakal terlihat lebih bersih dan kinclong seperti baru.
Paket auto detailing
Di salah satu salon mobil, tersedia tiga paket detailing meliputi Express Detailing and Wax, Express Detailing and Coating, serta Comprehensive Detailing and Coating.
Paket Express Detailing and Wax meliputi pengerjaan koreksi cat, poles kaca, dan juga perlindungan cat mobil menggunakan wax. Selain itu ada juga dressing trim dan ban mobil. Biaya paket ini mulai dari Rp950 ribu sampai Rp1,85 jutaan.
Paket kedua juga hampir sama dengan paket pertama, tetapi proteksi catnya menggunakan produk coating dari Crystalshield AM5 HD. Biayanya mulai dari Rp1,5 juta – Rp2,5 jutaan. Kemudian, paket terakhir Comprehensive Detailing and Coating adalah paket detailing yang sudah mencakup semuanya, juga mencapai detailing ruang mesin, kolong mobil, dan interior mobil.
Ada tambahan dua lapis coating yang membuat cat mobil bisa lebih terlindungi. Harganya mulai dari Rp3,5 juta sampai dengan Rp5,5 jutaan.
Berapa lama waktu pengerjaan detailing?
Proses auto detailing dengan tahapan yang panjang ini tentu membutuhkan waktu yang agak lama agar hasilnya maksimal. Apalagi tidak hanya bagian eksterior yang dicek, tetapi juga interior dan bagian mesin. Salah pengerjaan dalam detailing bisa bikin cat mobil terkikis atau belang.
Proses pengerjaannya bisa memakan waktu paling tidak 4 jam. Akan tetapi, waktu pengerjaan ini sesuai kondisi kendaraan. Kalau banyak noda yang sulit dibersihkan, prosesnya bisa lebih lama.
Biaya detailing mobil
Hasil yang maksimal sampai membuat mobil terlihat seperti baru membutuhkan biaya yang agak mahal. Biaya detailing mobil ini tergantung ukuran kendaraan. Umumnya Rp2,4 jutaan untuk mobil kecil, Rp2,6 jutaan untuk mobil medium, dan Rp2,8 jutaan untuk mobil besar.
Kalau dirasa terlalu mahal, bis ajuga ambil paket terpisah, baik detailing eksterior, detailing interior mobil, dan detailing mesin. Kalau hanya ingin detailing eksterior saj, biayanya sekitar Rp1,4 juta – Rp1,6 jutaan. Sementara itu untuk biaya detailing mesin sekitar Rp500 ribu – Rp700 ribuan.
Itu dia informasi tentang detailing interior mobil dan auto detailing. Kalau tertarik melakukan detailing mobil, Otoklix juga punya beberapa bengkel detailing interior mobil terdekat dan terpercaya dengan harga yang bersaing. Cek dan booking sekarang juga via aplikasi.