Mencari tempat cuci mesin mobil terdekat dan tepat memang susah-susah gampang. Salah satu layanan perawatan mobil yang satu ini mudah ditemukan di mana pun. Akan tetapi memilih tempat cuci mobil pun tidak bisa dilakukan asal-asalan. Salah memilih tempat cuci mobil bisa membuat bodi mobil OtoFriends lecet atau baret.
Oleh sebab itu kalian perlu memperhatikan beberapa hal sebelum memilih tempat cuci mobil yang tepat.
Daftar Isi
Survei Terlebih Dahulu
Sebelum memilih tempat cuci mobil yang akan dituju ada baiknya kalian bisa melakukan survei terlebih dahulu. OtoFriends bisa berkeliling di sekitar kediaman untuk melirik ke kanan atau kiri untuk melihat-lihat tempat pencucian mobil atau car wash.
Cara lainnya adalah mengunjungi situs resmi mereka (jika ada) untuk cek pelayanan apa saja yang ditawarkan. Jika perlu, kamu bisa bertanya langsung kepada mereka yang pernah mencuci mobil di tempat-tempat yang pernah kamu lihat. Minta komentar atau rekomendasi mereka.
Baca Juga: Tempat Cuci Mobil Terdekat Recommended se-Jabodetabek
Lihat Fasilitas yang Ditawarkan
Selanjutnya jika kalian sudah menemukan tempat cuci mobil yang dirasa tepat. Langkah selanjutnya adalah memilih jasa car wash yang memiliki fasilitas untuk mengangkat mobil dengan mesin hidrolik.
Tempat cuci mobil yang memiliki fasilitas seperti ini akan menjadikan mobil kamu lebih bersih, bukan hanya di bagian depan, belakang, dan samping, melainkan juga bagian bawah mobil. Apalagi bagian ini yang paling sering terkena cipratan air di jalanan becek.
Selain itu pastikan juga peralatan yang dipakai untuk mencuci. Salah satunya seperti kain microfiber yang sudah usang dan lusuh, sikat rusak, atau bahan pembersih yang tidak sesuai peruntukannya.
Alat yang sudah tidak layak akan merusak permukaan cat seperti menimbulkan baret halus. Obat pembersih yang salah juga bisa merusak permukaan cat sehingga membuatnya cepat kusam dan pudar.
Perhatikan Cara Mencuci
Faktor berikutnya adalah cara mencuci dari yang digunakan oleh teknisi ketika akan mencuci mobil. Selain itu, perhatikan kecekatan, dan kecermatan petugas dan dikombinasikan dengan bahan dan alat-alat yang digunakan.
Tak hanya itu kalian juga bisa melihat cara para pencuci bekerja. Sebab cara para pencuci mobil bekerja bisa memberikan gambaran seperti apa hasil akhir.
Kalau ternyata kurang terampil atau tanpa prosedur, sebaiknya cari tempat cuci lain sebelum terkena masalah serius. Cara petugas cuci memegang dan menyeka kain lap bisa kamu jadikan patokan.
Biasanya tenaga pencuci yang baik, paham cara menyeka kain lap sehingga mobil bisa bersih tanpa meninggalkan masalah seperti baret halus.
Baca Juga: Rekomendasi Lokasi Mesin Cuci Mobil Otomatis di Jakarta
Bandingkan Harga dengan Tempat Lain
Langkah yang terakhir jangan lupa untuk membandingkan harga. Kamu tentu lebih suka untuk memilih tempat mencuci mobil dengan harga miring namun dengan kualitas yang bagus. Mantra ampuh ini selalu berlaku: selalu cek harga sebelum berbelanja.
Termasuk saat memilih jasa pencucian mobil. Penting sekali untuk selalu membandingkan harga. Jangan sampai mobil sudah selesai di cuci baru kemudian kamu sadar kalau harga jasanya kemahalan.
Nah untuk kalian yang ingin menemukan tempat cuci mobil yang sudah terpercaya bisa melihatnya di website dan aplikasi OtoKlix. Sebab sudah ada ribuan tempat cuci mobil dan bengkel terpercaya yang menjadi rekanan kami.