ID card karyawan biasanya memuat informasi terkait identitas karyawan, seperti nama, nomor pegawai, dan jabatannya. Seiring dengan berkembangnya zaman, contoh ID card karyawan jadi semakin simpel dengan desain yang kekinian.
Jika Anda berencana membuat desain ID card karyawan yang baru, ada banyak sekali contoh kartu ID karyawan yang bisa dijadikan inspirasi.
Bahkan, sekarang sudah banyak sekali aplikasi yang bisa membuat ID card perusahaan dengan desain yang modern dan kekinian. Anda tinggal memilih template dan memasukkan beberapa informasi, seperti foto, nama, dan jabatan karyawan.
Berikut ini beberapa contoh ID card karyawan untuk berbagai profesi, seperti karyawan perusahaan, start up, dokter, hingga ID card untuk acara event.
Daftar Isi
Contoh ID Card Karyawan
Pada ID card karyawan terbaru, umumnya memuat beberapa hal, seperti logo perusahaan, foto karyawan, nama karyawan, dan jabatannya.
1. Contoh ID Card Karyawan Perusahaan
ID card karyawan di perusahaan besar biasanya desainnya cukup simpel dan elegan. Warna pallete yang digunakan juga mempresentasikan branding perusahaan.
Dala ID card memuat beberapa informasi, seperti nama, foto karyawan, jabatan, hingga tanda tangan.
Di kartu bagian belakang juga memuat beberapa informasi seperti alamat perusahaan, nomor telepon perusahaan, dan informasi lain yang memudahkan ketika kartu karyawan hilang.
2. Contoh ID Card Karyawan BUMN
Desain ID card karyawan BUMN khas, yakni dengan perpaduan warna biru. Pada ID card BUMN ini memuat informasi seperti logo perusahaan, foto, nama karyawan, dan nomor induk pegawai.
Di bagian belakang kartu juga tersedia nomor e-wallet, karena pada kartu ID card BUMN biasanya dilengkapi dengan e-wallet yang bisa digunakan untuk pembayaran digital, seperti tol, parkir, hingga untuk membayar transportasi umum.
3. Contoh ID Card Karyawan Start Up
Start up terkenal dengan karyawan-karyawannya yang kreatif dan out of the box. Oleh sebab itu, ID card karyawan start up juga biasanya unik, kreatif, dan berbeda dengan yang lainnya.
Desain ID card juga biasanya simpel dengan menampilkan foto, nama, dan jabatan karyawan saja. Warna-warna yang digunakan cerah dan unik.
Pose foto yang digunakan juga tidak formal, bahkan boleh menampilkan ekspresi-ekspresi yang diinginkan.
4. Contoh ID Card untuk Acara Event
Desain ID card untuk acara atau event besar juga biasanya unik dan estetik dengan menggunakan perpaduan warna yang kekinian.
Dalam ID card memuat informasi seperti foto, nama, dan jabatannya. Di balik ID card biasanya terdapat barcode yang digunakan untuk akses ke lokasi acara atau akses untuk menemui pembicara atau guest star.
5. Contoh ID Card Bentuk Lanskap
Selain bentuk potrait, ID card perusahaan juga ada yang berbentuk lanskap. ID card dengan bentuk ini biasanya digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar multi company.
Dalam ID card tersebut memuat informasi dari logo, foto, nama karyawan, jabatan, dan juga barcode. Barcode ini biasanya digunakan sebagai akses masuk kantor, untuk absen, hingga akses untuk memasuki ruangan-ruangan staf khusus.
6. Contoh ID Card untuk PNS
ID card untuk PNS memiliki desain yang standar dan formal. Dalam ID card memuat informasi terkait instansi, foto pegawai, nama pegawai dan NIP.
Pose foto yang dimuat juga sangat formal, yakni seperti pas foto dengan latar belakang merah atau biru.
7. Contoh ID Card untuk Dokter
ID card untuk dokter juga memiliki desain yang simpel dan standar seperti ID card untuk PNS. Biasanya tertera informasi seperti logo rumah sakit, nama, ID karyawan, foto, dan jabatannya.
Pada ID card dokter juga biasanya terdapat barcode yang digunakan untuk akses, seperti akses memasuki ruang operasi atau ruangan khusus lainnya.
8. Contoh ID Card Karyawan Kreatif
Bagi Anda yang bekerja di industri kreatif, tentunya memiliki ID card dengan design yang unik dan bagus.
Selain bermain warna, ID card untuk perusahaan kreatif biasanya memiliki desain dengan bentuk yang abstrak tetapi masih estetik.
9. Contoh ID Card untuk Panitia Kampus
ID card untuk acara kampus biasanya juga sangat sederhana, yakni berupa logo acara, nama, dan juga jabatannya. ID card untuk panitia dan peserta juga dibedakan agar lebih mudah membedakan.
10. Contoh ID Card untuk Acara Konser
Untuk acara konser besar atau semacam world tour, desain ID card tentunya lebih bagus dan sudah dilengkapi dengan barcode untuk mengakses tempat-tempat khusus. Pasalnya, tidak semua panitia memiliki akses, bergantung pada jobdesknya.
Cara Membuat ID Card yang Mudah
Membuat ID card dapat dilakukan dengan menggunakan beberapa alat bantu dan perangkat lunak sederhana. Berikut adalah langkah-langkah umum untuk membuat ID card secara mudah.
1. Tentukan Desain ID Card
Pertama, tentukan desain ID card yang ingin Anda buat untuk perusahaan. Beberapa perangkat lunak desain grafis yang bisa digunakan seperti Adobe Photoshop, CorelDRAW, atau Canva.
2. Ukuran ID Card
Setelah menentukan desain, pastikan Anda menyesuaikan ukuran ID card sesuai dengan kebutuhan. Ukuran standar ID card biasanya adalah 85.6mm x 54mm, sama seperti ukuran kartu kredit.
3. Informasi yang Diperlukan
Pastikan untuk menyertakan informasi yang relevan pada ID card, seperti nama lengkap, foto, jabatan atau peran, nomor identifikasi (jika ada), dan logo perusahaan atau lembaga.
Gunakan foto yang berkualitas baik untuk ID card. Pastikan foto tersebut memenuhi kriteria tertentu, misalnya latar belakang yang rata dan kontras yang baik.
Setelah desain ID card selesai, Anda bisa langsung membawanya ke percetakan untuk dicetak.
Pastikan ID card yang Anda buat sesuai dengan branding perusahaan untuk menjadi pembeda dengan perusahaan lainnya.
Selain memperhatikan desain ID card sebagai identitas perusahaan, jangan lupa juga untuk memperhatikan performa kendaraan operasional. Hal ini dilakukan agar saat bertemu klien di luar bisa berjalan dengan lancar.
Bengkel Otoklix kini menyediakan layanan servis mobil operasional Otoklix for Business yang bisa membantu merawat dan memperbaiki mobil perusahaan agar performanya maksimal dan awet.
Layanan unggulan dari Otoklix for Business seperti home service, antar jemput gratis, emergency handling, dan promo khusus untuk karyawan. Selain itu, ada jaminan original spare part setara dengan OEM. Yuk, download aplikasi sekarang dan dapatkan banyak manfaatnya.
Pertanyaan seputar Contoh ID Card Karyawan
ID card karyawan memuat informasi seperti nama, jabatan, logo perusahaan, dan foto.
Ukuran standar ID card biasanya adalah 85.6mm x 54mm, sama seperti ukuran kartu kredit.
ID card karyawan biasanya memuat informasi terkait identitas karyawan, seperti nama, nomor pegawai, dan jabatannya.