Sedang mencari mobil bekas di bawah Rp 50 juta? Ternyata harga mobil Starlet bekas saat ini mulai dari Rp 40 jutaan. Mobil kapsul yang menjadi primadona sejak tahun 70-an dan 80-an, apakah masih eye catching di era ini?

Perlu diketahui bahwa Toyota Starlet alias mobil kapsul dari Toyota ini menjadi mobil yang terus diincar oleh para kolektor. Mobil hatchback keluaran Toyota ini masih terus menjadi incaran namun harganya masih terus stabil sekitar Rp 50 jutaan.

Bila Anda berencana membeli mobil bekas Honda Civic Estilo, Suzuki Forsa dan Daihatsu Charade, maka mempertimbangkan Toyota Starlet menjadi salah satu pilihan tak ada salahnya. Apa saja keunggulannya?

Baca juga: Rekomendasi Mobil Tua Perawatan Mudah dan Murah

Harga Mobil Starlet Bekas

Mengutip dari berbagai laman otomotif dan platform jual beli mobil bekas, berikut ini estimasi harga mobil Starlet kapsul.

Tipe Toyota StarletTahunHarga Starlet Bekas
Toyota Starlet 1.0 Hatchback1987Rp 25 jutaan
Toyota Starlet 1.0 Hatchback1988Rp 38,5 jutaan
Toyota Starlet 1.0 Hatchback1989Rp 48 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1990Rp 36 juta – Rp 59 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1991Rp 42 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1992Rp 42 jutaan
Toyota Starlet 1.0 Hatchback1993Rp 43 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1994Rp 55 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1995Rp 65 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1996Rp 58 jutaan
Toyota Starlet 1.3 Hatchback1997Rp 79 jutaan

Meski begitu, menurut salah satu kolektor mobil klasik mengatakan bahwa mobil Toyota Starlet bekas yang masih memiliki kondisi istimewa dan full orisinil harga paling murahnya Rp 50 juta dan paling mahal mencapai Rp 100 jutaan.

Dalam membeli mobil bekas yang terpenting adalah bagaimana kondisi mobilnya. Seperti apa kondisi setiap komponennya, apakah masih full orisinil atau sebaliknya. Termasuk memperhatikan kondisi ban mobil, kaki-kaki mobil hingga odometernya.

Alasan Toyota Starlet Masih Jadi Primadona

Selain harga yang terjangkau cenderung murah, kenapa mobil Starlet dan mobil kapsul dari Toyota masih menjadi incaran banyak kolektor mobil?

Ternyata desain eksterior mobil Starlet yang lebih sporty dibandingkan mobil generasi sebelumnya menjadi jawaban. Di masanya, ada beberapa mobil hatchback yang menyerupai desain mobil Toyota Starlet.

Alasan lainnya yaitu karena mobil Starlet ini gampang dijadikan mobil modifikasi. Mobil ini cocok bila Anda memiliki hobi atau kemampuan modifikasi mobil. Starlet dengan base desain sangat cocok dimodifikasi dengan desain apa saja.

Pemilik mobil Toyota Starlet juga bisa memodifikasi Starlet menggunakan gaya rally car atau japanese domestic market (JDM).

Baca juga: Daftar Harga Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta Terlengkap

Kondisi Mesin Toyota Starlet

Keunggulan lain yang jadi pertimbangan utama kenapa banyak kolektor mengincar mobil Starlet adalah kondisi mesin yang masih tangguh di kalangan mobil seusianya.

Toyota membekali Starlet dengan tipe mesin 4E-FTE berkapasitas 1.3 L yang dikawinkan dengan transmisi manual 4 percepatan dan rasio kompresi 9:5:1. Dengan tipe mesin seperti itu, Starlet mampu menghasilkan tenaga maksimum 98 Hp pada 6.000 rpm dan capaian torsi maksimum 98 Nm pada 3.600 rpm.

Kemudian mesin berkapasitas 1.0 L menggunakan mesin bensin karburator SOHC. Dengan spesifikasi mesin tersebut mobil ini menghasilkan tenaga maksimum 55 dk dan capaian torsi maksimum 102 Nm.

Sementara itu, mobil Toyota Starlet kapsul dibekali mesin berkapasitas yang sama yaitu 1.0 L dan 1.3 L. Mobil Starlet kapsul tahun produksi 1991 dan 1992 yang menggunakan mesin karburator 1.0 L.

Tips Menemukan Mobil Bekas Murah

Dalam memilih mobil bekas, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Tujuan Anda membeli mobil bekas selain karena menyukai kendaraan tersebut atau karena Anda kolektor. Tentunya karena keterbatasan dana untuk membeli mobil baru.

Walaupun mendapatkan mobil dengan harga miring dan berusia tua, namun bukan berarti Anda tak berhak mendapatkan mobil dengan performa mesin tetap tangguh.

Oleh karena itu, bila sedang mencari mobil bekas, silakan manfaatkan Layanan OTOKLIX WARRANTY.

Lebih dari sekadar asuransi, OTOKLIX WARRANTY adalah jaminan dari Otoklix untuk mesin dan transmisi mobil bekas Anda dengan nilai klaim hingga Rp25 juta!

Dapatkan produk garansi ini di 200++ dealer mobil bekas partner kami. Dengan OTOKLIX WARRANTY, Anda dapat mengakses ke 700++ bengkel terpercaya, menjamin perbaikan mobil dengan suku cadang  asli dan servis yang tidak perlu diragukan lagi.

Ingin dibantu untuk dicarikan mobil bekas yang telah dilengkapi garansi mesin dan transmisi dari Otoklix Warranty? WhatsApp 0818-8282-8895 atau kunjungi halaman otoklix.com/warranty

Pertanyaan Seputar Harga Mobil Starlet Bekas :


Harga mobil Starlet bekas usia 1987-1990 mulai dari Rp 25 jutaan. Sedangkan mobil Starlet tahun produksi di atas 1991 dijual mulai dari Rp 42 jutaan.


Toyota membekali Starlet dengan tipe mesin 4E-FTE berkapasitas 1.3 L yang dikawinkan dengan transmisi manual 4 percepatan dan rasio kompresi 9:5:1. Kemudian mesin berkapasitas 1.0 L menggunakan mesin bensin karburator SOHC.


Alasan lainnya yaitu karena mobil Starlet ini gampang dijadikan mobil modifikasi. Mobil ini cocok bila Anda memiliki hobi atau kemampuan modifikasi mobil. Starlet dengan base desain sangat cocok dimodifikasi dengan desain apa saja.