Pertanyaan Yang Sering Diajukan
Apa itu OtoProtect by Otoklix?
OtoProtect adalah program kerjasama dealer/showroom mobil bekas dengan Otoklix sebagai layanan aftersales untuk memberikan pengalaman seperti membeli mobil baru kepada calon pembeli. Dengan OtoProtect, mobil bekas tetap bisa mendapat garansi servis selama 6-12 bulan seperti membeli mobil baru.
Servis apa yang tersedia pada layanan OtoProtect?
OtoProtect memberikan garansi servis mesin, transmisi, sistem pengereman, dan sistem bahan bakar. Selain itu juga ada fasilitas towing hingga 50 km untuk keadaan darurat.
Berapa lama masa berlaku garansi OtoProtect?
Garansi OtoProtect berlaku 6-12 bulan, tergantung plan mana yang diambil. Garansi bisa diklaim dengan kredit hingga Rp25 juta.
Di mana lokasi bengkel untuk servis OtoProtect?
Tersedia 500+ bengkel mitra di 177 kota di seluruh wilayah Indonesia. Khusus di DKI Jakarta terdapat bengkel-bengkel flagship Otoklix yang mana bisa mendapat harga khusus untuk servis rutin di bengkel flagship Otoklix.